Drainse
Gegara Drainase, Jalur Menuju Wisata Gunung Salam Endah Tergenang Air.

BOGOR-TODAY.COM, BOGORWarga Desa Cibatok 1, Kecamatan Cibungbulang, Kabupaten Bogor mengeluhkan genangan air disertai sampah di Jalan Kapten Dasuki Bakri, tepatnya di depan perumahan Puri Arya 2 desa setempat.

Menurut keterangan warga sekitar, Rodin (50) genangan air tersebut disebabkan tidak berfungsinya drainase (pembuangan air, red) sehingga ketika hujan turun sepanjang ruas jalan tersebut kerap tergenang.

BACA JUGA :  Polisi Tangkap Pelaku Tawuran di Bogor, Bacok Pengendara Lain

“Iya tiap hujan deras pasti air dari pembuangan sepanjang jalur selalu meluap disertai sampah-sampah,” ungkapnya kepada wartawan. Selasa (15/3/2022).

Tak hanya Rodin, hal serupa juga dikeluhkan Iqbal (28) salah satu pengguna jalan. Menurutnya, selain berisiko sebagai pengguna jalan, Iqbal mengaku kurang nyaman jika kerap jalur melintas di jalur tersebut.

“Bahaya juga karena jalur mengarah Pamijahan ini mulai rusak,” kata Iqbal yang merupakan warga Pamijahan.

BACA JUGA :  Lantik 30 PPK, Sekda Kota Bogor Tegaskan Netralitas dan Sensitivitas

Iqbal menilai, hal itu perlunya adanya perhatian pemerintah terkait. Pasalnya, kata Iqbal jalan tersebut juga merupakan akses menuju destinasi wisata gunung Salak Endah.

“Ya perlulah untuk segera diperbaiki, kan jalan ini juga menuju ke banyak tempat wisata yang ada di atas (Pamijahan, red),” tutupnya. (Didin/CR)

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================