BOGOR-TODAY.COM, BOGOREs teh Indonesia telah membuka dan meresmikan 50 outlet baru secara serentak di Indonesia. Peresmian 50 outlet dan pemotongan pita secara serentak itu pun diklaim berhasil memecahkan rekor MURI (Museum Rekor – Dunia Indonesia).

Penyerahan Rekor MURI dan Pemotongan pita ini dipusatkan di outlet Esteh Indonesia, Jalan Raya Cipayung Jaya, Kecamatan Cipayung, Kota Depok, Minggu (26/6/2022). Sementara pemotongan pita di outlet lainnya disaksikan melalui video jarak jauh.

Piagam MURI diserahkan oleh Wakil Direktur Utama MURI Osmar Semesta Susilo kepada CEO Esteh Indonesia Haidhar Wurjanto didampingi CMO Esteh Indonesia Dihya Nur Rifqy, COO Esteh Indonesia Edwin Widya Perdana dan CFO Esteh Indonesia Aussie Andry V.M. Acara penyerahan dihadiri pula oleh Danu Sofwan, Jenita Janet, Brisia Jodie dan Sonia Jasmine, selaku komisaris PT Esteh Indonesia Makmur.

BACA JUGA :  Menu Bekal dengan Nasi Goreng Ayam Teriyaki yang Simple Tapi Lezat

CEO Esteh Indonesia Haidhar Wurjanto mengatakan, hari ini Esteh Indonesia berhasil mendapatkan Rekor Muri dengan Tema opening outlet terbanyak, yaitu 50 outlet dalam satu bulan. Berkat kepercayaan seluruh masyarakat Indonesia terhadap Esteh Indonesia, kami dapat tumbuh dengan sangat cepat hingga dapat Membuka dan Melakukan Grand Opening Pemotongan Pita 50 Outlet dalam waktu sehari.

“Kegiatan ini tercatat dalam sejarah baru yang diabadikan dalam Museum Rekor Dunia MURI,” ujar Haidhar.

Pembukaan 50 outlet secara serentak diantaranya Kahfi Jaksel, Cipondoh Tangerang, Epicentrum Walk, Kuningan, Jakarta Selatan, Cianjur, Babarsari Yogyakarta, Bumi Citra Lestari Cikarang, Royal Square, Karangploso Malang, Pondok Rangon, Cipayung Depok, Diponegoro Pekalongan, Cikande Permai, Tapos Cilangkap, Ulujami, Parung Panjang Bogor.

BACA JUGA :  Tenggelam di Kolam Koi, Pelajar SMP di Lebak Tewas

Hal ini menunjukkan bahwa Brand Esteh Indonesia adalah perusahaan yang memiliki pertumbuhan cepat namun tetap konsisten dalam menjaga Brand Value.

Ia mengungkapkan, untuk bisa membuka sebanyak 50 outlet secara serentak ini membutuhkan planing dan support yang luar biasa dari tim, sehingga 50 outlet itu dibuat secara lancar dan impact besar sekali.

“Perasaan senang sekali, bersyukur dan harapan kita bisa memecahkan rekor sendiri ga hanya 50 tapi bisa mencapai 100 outlet secara serentak, bahkan membuka sampai 1000 outlet tahun ini,” ungkapnya.

============================================================
============================================================
============================================================