AYO, LENGKAPI IMUNISASI ANAK

Sementara itu Ketua Tim Penggerak PKK Kota Bogor mengingatkan para orangtua tentang pentingnya imunisasi lengkap.

“Menurut saya imunisasi itu penting, karena investasi kesehatan agar anak-anak Kota Bogor sehat lahir batinnya. Secara umum menjadi tindakan atau langkah untuk mendukung masa depan anak-anak. Untuk itu saya harapkan menjadi hal prioritas bagi Dinas Kesehatan serta masyarakat yang tujuannya untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat, karena imunisasi memiliki dampak jangka panjang kedepan,” kata Yane.

imunisasi

Bagi para orang tua yang merasa khawatir jika anaknya menerima imunisasi, Yane mengingatkan, imunisasi bukanlah program baru dan tidak ada yang harus dikhawatirkan, sehingga tidak perlu ragu untuk membawa anak-anaknya keposyandu.

BACA JUGA :  15 Kali Guguran Lava Diluncurkan Gunung Merapi, BPPTKG: Jarak Luncur Sejauh 1.800 Meter

“Tidakada yang membahayakan atau dikhawatirkan.  Justru dengan menerima imunisasi akan menghindari dan melindungi anak-anak dari penyakit-penyakit  yang membahayakan dan mengganggu masa depan anak-anak.  Saya sendiri atau para orang tua saat kecil menerima imunisasi dan hingga saat ini kondisinya baik-baik,” katanya.

imunisasi

Untuk mendukung suksesnya BIAN, Bima mengingatkan tiga aspek yang perlu diperhatikan semua pihak. Masing-masing, sosialisasi yang masif, administrasi dan mobilisasi.

“Apresiasi saya untuk para kader posyandu dan TP PKK yang gigih lakukan sosialisasi, selain Ketua RT dan RW serta aparatur wilayah. Administrasi atau pencatatan juga penting dan ini memerlukan koordinasi dengan semua, tidak hanya di jajaran Pemerintah Kota Bogor tetapi juga provinsi. Terakhir mobilisasi, semua bergerak serentak mengajak untuk imunisasi,” katanya.

BACA JUGA :  Kota Bogor Raih 2 Penghargaan Lomba Video Penanggulangan TBC dari Kemenkes

Oleh karenanya, diharapkan para orangtua yang memiliki balita, dapat memanfaatkan BIAN untuk melengkapi imunisasi yang harus diterima anak. Ini adalah ikhtiar bersama untuk menumbuhkan imunitas anak dari kemungkinan tertular berbagai jenis penyakit yang umummenyerang balita. Jadi ayo, berkunjunglah keposyandu atau puskesmas dan lengkapi imunisasi anak! ( Advertorial)

 

 

Halaman:
« 1 2 » Semua
============================================================
============================================================
============================================================