selat sunda
Ilustrasi tsunami.

BOGOR-TODAY.COM, JAKARTASelat Sunda diprediksi akan mengalami gempa besar dan berpotensi menimbulkan gelombang tsunami hingga menjangkau Jakarta dan meluas hingga ke Istana Negara.

Melansir cnnindonesia.com, Kamis (29/9/2022) Kepala Laboratorium Geodesi Institut Teknologi Bandung (ITB), Heri Andreas mengungkapkan berdasarkan permodelan yang dibuat, gempa magnitudo 8,9 di Selat Sunda, akan memicu gelombang tsunami. Gelombang tsunami tersebut pun akan sampai di pesisir Jakarta dengan ketinggian 2 meter hingga 1,5 meter dalam waktu 3 jam dari titik awal gelombang.

“(Gelombang tsunami) itu sampai Pelabuhan Ratu, Ujung Kulon 20 menit. Sementara sampai pesisir Jakarta sekitar 3 jam, ketinggiannya diperkirakan sekitar 10 cm saat gelombang mencapai Ibukota,” kata Heri.

BACA JUGA :  Polres Bogor Gelar Mudik Gratis, Simak Lokasi Pemberangkatan dan Rute Tujuanya

Berdasarkan permodelan, kata Heri, akibat gempa Selat Sunda bisa mencapai 20 meter. Namun itu hanya akan terjadi di Pelabuhan Ratu, Jawa Barat yang merupakan pesisir selatan pulau Jawa.

Gelombang tsunami lantas masuk ke wilayah Merak, Banten dengan ketinggian 8 meter. Setelah itu, gelombang akan meluas ke wilayah Jakarta hingga ke Istana Negara.

Lantas bagaimana dengan kecepatan gelombang?

Menurut Heri, gelombang tsunami akibat gempa Selat Sunda bisa mencapai 40 km/jam. Hal itu tergantung seberapa jauh wilayah dari titik gelombang.

BACA JUGA :  Menu Sahur dengan Sambal Goreng Tahu dan Krecek yang Pedas dan Gurih Bikin Nagih

Kata dia, penjalaran tsunami atau run up tsunami merupakan ujung dari gelombang. Artinya jika tinggi gelombang di pesisir Jakarta 2 hingga 1,5 meter dan masuk ke dalam run up-nya akan berkurang secara terus menerus.

Penelitian Heri juga menghitung dan memperkirakan gelombang tsunami. Kemudian kecepatan menjalar gelombang juga akan dipengaruhi oleh kedalaman dari air laut sampai ke dasar.

Pernyataan BMKG

Potensi tsunami di selatan Jawa Barat juga diungkapkan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG). Tsunami itu bisa mencapai pantai Ancol, Jakarta Utara.

============================================================
============================================================
============================================================