Penyebab Batuk

Terdapat banyak faktor yang menyebabkan seseorang sering batuk di malam hari.

  • Alergi: Jika Anda batuk tiba-tiba disertai bersin dan flu, kemungkinan batuk karena faktor alergi. Bisa alergi debu dari kipas angin, AC, atau seprai yang kotor.
  • Asma: Penderita sakit asma umumnya akan sering batuk saat malam hari, karena saluran udara dalam tubuhnya menyempit dan mereka kesulitan bernapas.
  • Merokok: Perokok aktif sangat rentan mengalami batuk. Sebab batuk menjadi cara alami untuk membersihkan tubuh dari bahan kimia dan racun yang masuk ke paru-paru.
  • Maag: Batuk bisa disebabkan karena mengalami gejala maag. Ini dipengaruhi oleh sejumlah zat asam yang masuk ke belakang tenggorokan, lalu membuat iritasi dan menyebabkan batuk.
  • Efek samping konsumsi obat tekanan darah: Obat tekanan darah dapat menyebabkan batuk pada beberapa orang yang meminumnya. Jenis batuknya bisa berlendir atau batuk kering.
Halaman:
« 1 2 » Semua
BACA JUGA :  Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia vs Filipina di Piala Asia Wanita U-17 2024
============================================================
============================================================
============================================================