Simak Ini! 8 Kebiasaan yang Membuat Jerawat Betah di Wajah

BOGOR-TODAY.COM – Wajah berjerawat biasanya disebabkan oleh kebiasaan yang tanpa kamu sadari. Bahkan, bisa saja langkah skin care yang kamu pakai tidak sesuai.

Jerawat terbentuk akibat pori-pori atau folikel rambut tersumbat oleh kotoran, sebum, atau sel kulit mati, yang kemudian terinfeksi dan akhirnya meradang. Perkembangan terjadinya jerawat bisa dimulai dari komedo, benjolan kecil kemerahan, benjolan besar yang padat (jerawat batu), dan benjolan berisi nanah.

Munculnya jerawat di wajah bisa juga dipicu oleh beragam hal, mulai dari perubahan kadar hormon, efek samping obat-obatan, hingga kebiasaan buruk yang kerap dilakukan.

Kebiasaan Penyebab Jerawat

BACA JUGA :  Warga Sidoarjo Heboh, Penemuan Bayi Laki-laki di Rumah Kosong

Berikut kebiasaan yang memicu jerawat yang betah di wajah.

  1. Stres yang tidak terkontrol

Stres memang tidak secara langsung menyebabkan jerawat. Namun, stres yang berlebihan diketahui dapat memperburuk kondisi jerawat yang ada. Supaya hal ini tidak terjadi, terapkanlah cara mengelola stres dengan baik.

Dari banyaknya kebiasaan di atas, mana nih yang sering kamu lakukan? Apabila jerawat tak kunjung hilang meski telah menghentikan kebiasaan buruk, sebaiknya periksakan diri ke dokter, ya. Dengan begitu, kamu bisa mendapatkan saran pengobatan sesuai dengan kondisi kulitmu.

  1. Tidur dengan make up

Ngaku deh, apakah kamu sering tidak menghapus make up sebelum tidur? Kalau iya, mulai sekarang hentikan kebiasaan ini, ya. Soalnya, produk make up yang dibiarkan semalaman dapat menyumbat pori-pori dan memicu jerawat.

BACA JUGA :  Kebakaran Hebat Hanguskan Pabrik Rak hingga Kos-kosan di Kedung Cowek Surabaya

Jadi, pastikan kamu menghapus make up dan membersihkan wajah dengan metode double cleansing sebelum tidur supaya wajah tetap sehat dan bebas jerawat.

  1. Memencet jerawat

Ketika muncul jerawat, rasanya gemas banget ingin memencetnya, ya? Sayangnya, kebiasaan menghilangkan jerawat dengan cara ini justru dapat menyebabkan masalah baru.

Soalnya, saat jerawat dipencet dan ditekan, ini akan membuat sumbatan pada pori-pori kulit masuk lebih dalam. Alhasil, proses penyembuhan menjadi lebih lama dan dapat meninggalkan bekas jerawat.

======================================
======================================
======================================