Ketua DPRD Kabupaten Bogor Rudy Susmanto Minta Pembangunan Mahkota Tugu Pancakarsa Ditunda

BOGOR-TODAY.COM Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bogor meminta pembangunan Mahkota Tugu Pancakarsa ditunda sementara waktu.

Hal tersebut disebabkan karena, Tugu Pancakarsa bukan hanya sebuah karya seni yang akan ditampilkan, melainkan sebagai gagasan untuk mengimplementasikan wajah Kabupaten Bogor.

“Harus dilihat dulu seperti apa, jangan sampai konsepnya modernisasi tapi menghilangkan ciri sejarah Bogor. Kita harus lihat nilai sejarahnya,” kata Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Rudy Susmanto, Jum’at 2 Juni 2023.

Rudy Susmanto sendiri mengaku, belum mengetahui adanya rencana pembuatan Mahkota Tugu Pancakarsa yang digulingkan oleh Dinas Perumahan Kawasan Permukiman dan Pertanahan (DPKPP).

“Belum ada, belum ada informasi terkait itu,” tutur Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Rudy Susmanto.

BACA JUGA :  Jadwal SIM Keliling Kota Bogor, Kamis 16 Mei 2024

Oleh karenanya, ia meminta agar Mahkota Tugu Pancakarsa dibuat secara khusus supaya dapat meorientasikan dan menciptakan karakter yang kuat sebagai simbol Bumi Tegar Beriman.

“Desain logonya kaya gimana, kan kita enggak tahu. Yang jelas, kalau bicara ciri-ciri identitas Bogor itu harus jelas harus ada nilai filosofi dan maknanya,” papar.

Sehingga menurut Rudy Susmanto, untuk sementara waktu pembuatan Mahkota Tugu Pancakarsa ini perlu ditunda dahulu dengan mengundang budayawan dan sejarawan Bogor.

“Kalau bisa mah ditunda dulu, ini kan bicara soal Bogor. Dari unsur legislatif, budayawan, sejarawan mestinya diundang, nanti kan pasti ada masukan juga ke pemerintah, misalnya nilai spiritualnya kaya gimana dan lainnya,” katanya.

Terpisah, Kepala DPKPP Kabupaten Bogor, Ajat Rochmat Jatnika menyebut, logo dasar Mahkota itu sudah sesuai dengan keinginan budayawan dan sejarawan dengan mengendepankan nilai filosofis didalamnya.

BACA JUGA :  Jadwal SIM Keliling Kabupaten Bogor, Rabu 15 Mei 2024

“Ketika logo Kabupaten Bogor itu dibuat sudah melibatkan budayawan dan sejarawan jaman dulu, munculah ini (logo Pemkab), ini kan bercerita kebudayaan dan sejarah,” ungkap Ajat.

Ajat mengatakan, perencanaan pemasangan Mahkota Tugu Pancakarsa yang berada di Jalan Raya Sirkuit Sentul, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor tersebut akan dibuat setelah Idul Fitri 1444 Hijriah.

“Saat ini sedang kita evaluasi bentuk mahkotanya. Mudah-mudahan setelah lebaran bisa dipasang pemakaiannya,” ucap Ajat singkat.

Penulis : Mutia Dheza Cantika

Follow dan Baca Artikel lainnya di Google News

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================