Mencari Pemimpin Terbaik Untuk Kabupaten Bogor 2024
SBC menggelar Diskusi Publik dengan mengusung tema "Mencari Pemimpin Terbaik Untuk Kabupaten Bogor 2024" di kantor sekretariat SBC Jalan H. Minggu, Kelurahan Tengah, Cibinong, Jum'at 9 Juni 2023. Foto : Bambang Supriyadi/bogor-today.com

BOGOR-TODAY.COM, BOGOR – Peduli terhadap Kabupaten Bogor, Social Business Center atau SBC menggelar Diskusi Publik dengan mengusung tema “Mencari Pemimpin Terbaik Untuk Kabupaten Bogor 2024” di kantor sekretariat SBC Jalan H. Minggu, Kelurahan Tengah, Cibinong, Jum’at 9 Juni 2023.

Co. Founder SBC Center, M. Burhani menyampaikan bahwa diskusi publik itu digelar sebagai wadah forum yang menghadirkan beberapa narasumber yang kompeten dibidangnnya untuk peduli terhadap Kabupaten Bogor menjelang pemilu 2024.

Burhani berharap, dengan adanya diskusi tersebut bisa menampung aspirasai, gagasan maupun keluhan masyarakat, khususnya warga Kabupaten Bogor. Sehingga, dapat menemukan pemimpin terbaik untuk menjadikan Kabupaten Bogor maju tanpa money politic atau politik uang.

“Ini yang harus dihindari, jangan kita gadaikan lima tahun kedepan hanya karena beberapa rupiah yang akan menjadi persoalan besar dan akan berujung permasalahan hukum,” tegas Burhani.

BACA JUGA :  Komisi IV Minta Study Tour Pelajar Kota Bogor Dihentikan

Sementara itu, Founder Forum Pemuda Digital (FPD) sekaligus sekretaris DPD Perkumpulan Guru Madrasah (PGM) Kabupaten Bogor Ade Irawan menyebutkan sosok pemimpin yang dibutuhkan oleh Kabupaten Bogor pada tahun 2024 tidak terlepas dari figur yang sudah ada saat ini.

Namun harus juga bisa merangkul kaum milenial yang mengedepankan inovasi digitalisasi sehingga mampu mengentaskan Kabupaten Bogor dari krisis diberbagai aspek seperti infrastuktur dan lainnya.

Sebab, Kabupaten Bogor yang terdiri dari 40 kecamatan dan 435 desa serta kelurahan tentunya memiliki karakter sentuhan dalam setiap pembangunannya yang berbeda.

Berdasarkan catatannya, bahwa 60 persen anak muda di Kabupaten Bogor saat ini merindukan sosok pemimpin yang dapat menawarkan program-progam yang luar biasa.

“Saya berharap untuk ketiga hal tadi dapat didengar oleh siapapun sosok yang akan maju menjadi pemimpin Kabupaten Bogor di lima tahun kedepan,” ujarnya.

BACA JUGA :  Kevin Sanjaya Resmi Putuskan Pensiun Sebagai Atlet Bulu Tangkis

Di lokasi yang sama, Ketua Benteng Muda Indonesia (BMI) Kabupaten Bogor, Mulya Aryateja mengaku bahwa kegiatan seperti diskusi publik yang diinisiasi oleh SBC Founder mengapresiasi kegiatan diskusi tersebut.

Karena dapat mencerdaskan masyarakat Kabupaten Bogor serta membangkitkan semangat kaum milenial untuk turut serta terjun ke dunia politik.

“Pendapat saya sosok pemimpin Kabupaten Bogor di lima tahun kedepan dibutuhkan sosok figur yang tegas, berani, disiplin, dan visioner,” tukasnya.

Sekadar informasi, kegiatan diskusi tersebut dihadiri para tokoh pemuda kabupaten Bogor yang sekaligus para pengurus yang berkecimpung di Organisasi Kepemudaan (OKP) Kabupaten Bogor, Ketua Umum Himpunan Petani dan Peternak Milenial Indonesia (HPPMI) Aldi Supriyadi sekaligus CEO Putra Samudera Grup (PSG) yang dipandu oleh moderator Januar Aquarta. *

Baca Berita dan Artikel lainnya di Google News

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================