Dipenghujung Akhir Jabatannya, Bupati Iwan Minta Pembangunan Puskesmas Ciawi

BUPATI KABUPATEN BOGOR
Hasil Boling di wilayah Kecamatan Ciawi salah satu yang menjadi perhatian Pemerintah Kabupaten Bogor adalah pelayanan kesehatan. (FOTO : IST)

BOGOR-TODAY.COM – Plt. Bupati Bogor Iwan Setiawan melakukan kunjungan ke wilayah Kecamatan Ciawi, Kabupaten Bogor melalui program Bogor Keliling (Boling).

Tujuannya, untuk melihat langsung hasil pembangunan di lima desa di Kecamatan Ciawi dan penyerapan anggaran yang sudah diglontorkan pemerintah, sekaligus mendengar langsung aspirasi masyarakat.

Boling diawali dengan peninjauan Iwan Setiawan untuk melihat langsung kegiatan pelayanan kesehatan di Puskesmas Citapen Kecamatan Ciawi kemudian penyerahan secara simbolis Bantuan Rumah Tidak Layak Huni (Rutilahu).

Hasil Boling di wilayah Kecamatan Ciawi salah satu yang menjadi perhatian Pemerintah Kabupaten Bogor adalah pelayanan kesehatan.

“Membangun kembali Puskesmas Ciawi dengan fasilitas yang lebih lengkap, karena Puskesmas Ciawi sangat dibutuhkan masyarakat, untuk melayani masyarakat di empat desa,” kata Iwan.

BACA JUGA :  Jadwal SIM Keliling Kabupaten Bogor, Selasa 14 Mei 2024

Tidak hanya itu Iwan Setiawan juga ingin menuntaskan Rumah Tidak Layak Huni (Rutilahu) menjadi Rumah Layak Huni di wilayah Kecamatan Ciawi.

Untuk anggaran, selain melalui APBD juga akan mengoptimalkan kerjasama dengan pihak swasta melalui pemanfaatan CSR.

“Kami juga sudah menyisir masih ada beberapa RTLH yang insya Allah bisa kami tuntaskan melalui kolaborasi pemanfaatan dana CSR perusahaan,” terang Iwan Setiawan.

Di tempat yang sama, Camat Ciawi, Sutisna mengatakan, seluruh jajaran Pemerintah Kecamatan juga Desa untuk lebih maksimal dalam membangun Kecamatan Ciawi.

BACA JUGA :  Lokasi SIM Keliling Kabupaten Bogor, Sabtu 18 Mei 20249

“Meningkatkan semangat masyarakat dalam meningkatkan peran aktif membangun Kecamatan Ciawi dan Kabupaten Bogor semakin baik,” ungkap Sutisna.

Sementara itu, Koordinator UMKM Desa Banjarwaru, Lilis mengaku sangat terbantu melalui kegiatan Boling ini, terutama dalam mempromosikan berbagai produk UMKM Desa Banjarwaru.

“Dan ikut serta memasarkan produk UMKM Kecamatan Ciawi kepada masyarakat luas, terlebih dengan kehadiran langsung Plt. Bupati Bogor dan ibu Ketua PKK Kabupaten Bogor,” katanya. ***

 

Follow dan Baca Artikel lainnya di Google News

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================