BOGOR-TODAY.COM – Menko Polhukam Mahfud MD meminta kepolisian membongkar tuntas insiden Bripda Ignatius Dwi Frisco Sirage yang diduga tewas terkena tembakan oleh seniornya di Rusun Polri, Cikeas, Bogor, Jawa Barat.

“Biar diselesaikan oleh polisi,” kata Mahfud di Istana Wakil Presiden, Jakarta, Kamis 27 Juli 2023.

BACA JUGA :  Lokasi SIM Keliling Kota Bogor, Kamis 25 April

Mahfud mengatakan kasus ini sudah direspons dan ditangani oleh kepolisian. Karenanya, ia tak perlu lagi membahasnya dengan Kapolri Jendral Listyo Sigit Prabowo soal insiden tersebut.

“Itu sudah ada prosedurnya dan sudah cepat menurut saya cara menanggapinya,” kata Mahfud.

Polri sementara itu telah menyita sejumlah barang bukti terkait kasus tewasnya Bripda Ignatius, termasuk di antaranya rekaman CCTV di Rusun Polri Cikeas.

BACA JUGA :  Nobar Timnas Indonesia, Dirut Tirta Pakuan: Dukung Perjuangan Anak Bangsa

Karo Penmas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan menuturkan bukti rekaman CCTV tersebut saat ini tengah dianalisa oleh penyidik Satreskrim Polres Bogor dan Biro Paminal Polda Jawa Barat.

============================================================
============================================================
============================================================