Solok Diterjang Banjir Bandang, 6 Jembatan Ambruk

Solok Diterjang Banjir Bandang

BOGOR-TODAY.COM – Nagari Surian, Kabupaten Solok, Sumatera Barat diterjang banjir bandang usai terjadi hujan deras mengguyur kawasan tersebut, pada Rabu (20/12/2023) sore.

Dalam insiden tersebut mengakibatkan enam jembatan putus dan tiga rumah warga rusak berat. Ratusan kepala keluarga juga terisolasi lantaran jembatan putus dan jalan tertutup lumpur.

BACA JUGA :  Sejarah Baru, Timnas Indonesia Melaju ke Semifinal Piala Asia U-23

Ada enam lokasi terdampak bencana banjir bandang terjadi di Jorong Kayu Manang Nagari Surian, Kecamatan Pantai Cermin. Hal itu dikatakan Kepala Pelaksana BPBD Solok, Irwan Efendi.

“Data bangunan atau yang terdampak banjir dan mengalami kerusakan antara lain Jembatan Bagiek, Batu Panjang, dan Taluek Batuang yang menghubungkan Koto Tinggi-Sapan. Saat ini, ratusan kepala keluarga terisolir,” katanya, Kamis (21/12/2023).

BACA JUGA : 

Selain merusak enam jembatan, kata dia, tiga rumah dan pabrik tahu mengalami rusak ringan serta beberapa daerah irigasi hanyut.

============================================================
============================================================
============================================================