Untuk Berbuka Puasa, Es Teh Vs Teh Anget, yang Mana Sih Paling Sehat?

Es Teh Vs Teh Anget

BOGOR-TODAY.COM – Hanya karna minum teh, tapi menjadi perdebatan, sebetulnya mana yang lebih sehat untuk berbuka puasa. Sama-sama manis, apakah lebih baik dalam kondisi dingin alias es teh atau sebaiknya teh hangat saja?

Efek mengonsumsi es teh atau teh hangat setelah berbuka memang memiliki perbedaan. Hal itu menurut Dr dr Nurul Ratna Mutu Manikam M.Gizi, SpGK (K).

BACA JUGA :  Kecelakaan Truk Tronton Tabrak Toko-Rumah Warga Jepang Kudus, Diduga Rem Blong

“Jadi kalau kita berbuka puasa dengan sesuatu yang dingin, sedangkan kita seharian itu haus. Kan tenggorokan kering ya. Tenggorokan yang kering kemudian dapat minuman yang dingin, itu malah menimbulkan batuk gitu ya. Jadi mudah sekali terjadi radang,” terangnya, Selasa (12/3/2024).

Menurutnya, tidak heran kemudian banyak kasus radang dan batuk-batuk yang terjadi selama puasa Ramadan lantaran terbiasa meminum minuman dingin saat berbuka puasa. Ditambah, minuman yang dikonsumsi juga tinggi kandungan gula.

BACA JUGA :  Gertak PSN di Kota Bogor, Libatkan Siswa Berantas Sarang Nyamuk

dr Nurul menyarankan masyarakat lebih baik mengonsumsi minuman hangat terlebih dahulu, agar tenggorokan dan tubuh mengalami proses adaptasi saat menahan haus seharian.

============================================================
============================================================
============================================================