Kecelakaan Mobil Boks di Tol Cipularang Tabrak Truk, Sopir Luka-luka

Kecelakaan Mobil Boks di Tol Cipularang Tabrak Truk, Sopir Luka-luka

BOGOR TODAY – Telah terjadi kecelakaan lalu lintas melibatkan sebuah mobil boks dengan truk di Kilometer (Km) 97 Tol Cipularang arah Bandung ke Jakarta, Kecamatan Darangdan, Kabupaten Purwakarta, pada Kamis, (23/5/2024). Dalam insiden tersebut mengakibatkan sopir mobil boks luka-luka.

Kecelakaan tersebut melibatkan dua kendaraan masing-masing mobil Mitsubishi boks dan truk yang tidak tercatat identitasnya karena langsung melanjutkan perjalanan. Hal itu dikatakan Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Jules Abraham Abast.

“Petugas sudang langsung mendatangi tempat kejadian perkara (TKP) sesaat setelah menerima laporan kecelakaan,” kata Kabid Humas Polda Jabar.

BACA JUGA :  Kecelakaan Mobil Fortuner Putih Ditumpangi Kapolsek Katingan Hulu Tercebur ke Sungai

Dari informasi yang dihimpun, berdasarkan hasil olah TKP dan keterangan saksi, peristiwa itu terjadi sekitar pukul. 09.30 WIB. Kronologi kejadian berawal saat mobil Mitsubishi boks berpelat nomor polisi (nopol) B 9145 TCK yang dikemudikan Rohman Hidayat (48), warga Tasikmalaya, melaju dari arah Bandung ke Jakarta.

Saat tiba di lokasi kejadian, ujar Kombes Pol Jules, mobil boks menabrak bagian belakang truk yang melaju di arah yang sama.

“Akibat dari kecelakaan lalu lintas tersebut pengemudi mobil Mitsubishi mengalami luka luka,” ujar Kombes Pol Jules.

BACA JUGA :  Kecelakaan Minibus Terguling di Tol Solo-Ngawi, Diduga Pecah Ban

Atas kejadian tersebut, tutur Kabid Humas, Unit Sat Lantas Polres Purwakarta bergegas ke lokasi kejadian guna melakukan olah TKP dan penanganan lebih lanjut, serta membawa korban ke RS Abdul Radjak Kabupaten Purwakarta untuk mendapatkan perawatan.

“Dalam kejadian laka lantas tersebut tidak ada korban jiwa, hanya kerugian materil berkisar Rp20 juta dan arus lalu lintas dapat kembali berjalan lancar setelah kendaraan yang mengalamai laka lantas diderek Satlantas Polres Purwakarta,” tutur Kabid Humas.***

Follow dan Baca Artikel lainnya di Google News

Bagi Halaman
======================================
======================================
======================================