Kecelakaan Bus Eka Hantam Truk Muat Empon-empon di Tol Nganjuk, Diduga Sopir Ngantuk

Ilustrasi kecelakaan bus

BOGORTODAY.COM – Telah terjadi kecelakaan melibatkan Bus Eka bernopol S 7013 UT menabrak truk muat empon-empon atau rempah bernopol AE 9568 SL di ruas Tol Ngawi Kertosono, tepatnya KM 641 A Nganjuk. Dalam insiden kecelakaan tersebut mengakibatkan dua pengemudi bus dan truk terluka sehingga dilarikan ke RSUD Nganjuk.

BACA JUGA :  Kecelakaan Libatkan Bus Tabrak Truk di Tol Semarang-Batang KM 347

Kecelakaan terjadi di KM 641 A masuk wilayah Tol Nganjuk dan mengakibatkan kedua pengemudi terluka,” ujar Kanit PJR 6 Jatim AKP M Saifudin, Sabtu (3/8/2024).

Terjadinya kecelakaan tersebut sekitar pukul 05.00 WIB, yang saat kejadian cuaca cerah. Dibantu Satlantas Nganjuk, saat ini kendaraan yang terlibat kecelakaan telah diamankan sebagai barang bukti. Hal itu dikatakan Saifudin.

BACA JUGA :  Dukungan Jordi Amat untuk Timnas Indonesia

Saifudin menambah, kecelakaan bermula saat bus Eka yang dikemudikan Arif Hidayat (35) warga Wonosobo melaju dari arah barat ke timur atau dari arah Madiun ke Surabaya.

======================================
======================================
======================================