Kasus positif HIV
Kepala Bidang Pengendalian dan Pemberantasan Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Kabupaten Bogor, Adang Mulya. Foto : Istimewa.

BOGOR-TODAY.COM, BOGORKasus positif HIV (Human Immunodeficiency Virus di Kabupaten Bogor terus mengalami kenaikan setiap tahunnya.

Dinas Kesehatan Kabupaten Bogor mencatat sebanyak 46 ribu jiwa dan baru menemukan 437 kasus positif HIV.

Kepala Bidang Pengendalian dan Pemberantasan Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Kabupaten Bogor, Adang Mulya, menyebut kenaikan kasus HIV terjadi pada tahun 2020 dengan sebanyak 417 kasus.

BACA JUGA :  Melenggang di Pilgub Jabar 2024, Bima Arya Beberkan Sejumlah Program

Di tahun 2021 kasus HIV kembali naik menjadi 430 kasus dan pada tahuan 2022 periode Januari sampai Juli mencapai 437 kasus.

“Kami melakukan pendataan melalui survei, kasusnya terus naik dari tahun ketahun, untuk tahun ini dari Januari sampai Juli ada sebanyak 46 ribu jiwa dan menemukan sebanyak 437 kasus positif HIV,”ujar Adang, Jumat (26/08/2022).

============================================================
============================================================
============================================================