Bogor merupakan surge bagi pemburu kuliner, hampir disetiap sudut jalan terdapat kudapan berbagai menu. Mulai dari jajanan pasar hingga kuliner ala-ala britis semua tersedia.

Menikmati gurihnya tiap suiran daging ikan gurame tentu menjadi pilihan tersendiri bagi penikmat olahan berbahan ikan tawar tersebut. Diracik oleh ahlinya dengan bumbu andalan ditaburi sejumlah buah buahan segar, seakan menggoda lidah untuk terus bergoyang, gigitan demi gigitan mengobati rasa lapar.

BACA JUGA :  Sarapan dengan Pancake Pisang Sirup Maple yang Enak dan Simple

Yak. Memang tepat menikmati olahan ikan gurame asam manis di resto Bogor Valley Hotel, Jalan Soleh Iskandar, bersama rekan dan keluarga dibawah temaram lampu sinar menambah keakraban ketika menggigit gurame asam manis ala Bogor Valley Hotel.

BACA JUGA :  Resep Membuat Sup Kimlo Kulit Tahu untuk Menu Makan Malam yang Lezat dan Segar

Berbahan ikan gurame berukuran 300 gram, anda cukup merogoh kocek sebesar 65 ribu rupiah dan nikmati sensasi lezatnya olahan ikan yang didatangkan langsung dari peternak ikan lokal di bogor.

============================================================
============================================================
============================================================