ferrari-st16-h-key-arrivabene-driversMARANELLO, Today – Scuderia Fer­rari akhirnya memperlihatkan tampi­lan mobil anyar untuk Formula One (F1) 2016 yang diberi nama SF16-H. Mobil yang diharapkan dapat meng­hentikan dominasi Mercedes, dan bertarung merebutkan titel F1 sejak terakhir meraihnya pada 2007.

Dalam tampilan yang diperlihat­kan laman resmi Ferrari. Segi teknis tampilan SF16-H mengalami peruba­han di hidung mobil dengan design yang sama dengan Williams, dan juga bagian ban belakang yang lebih rapat.

Technical Direktor Ferrari, James Allison berharap mobil itu bisa meng­hentikan rentetan kemenangan dan kecepatan mobil Mercedes. Pasalnya tim sudah sekuat tenaga menguras tena­ga dan pikiran untuk membentuk SF16-H.

“Sulit membuat prediksi. Mer­cedes kuat tahun lalu dan setahun se­belumnya, tapi kami juga tahu kami memiliki orang-orang bertalenta di sini, di Maranello dan kami menem­patkan ratusan bekerja untuk mobil ini. Kami jelas melakukan yang ter­baik dan mencoba melakukan pen­ingkatan, menambah level kompetitif menjadikannya mobil pemenang,” papar Allison di Crash.

BACA JUGA :  Laga Timnas Indonesia di Piala Asia U-23 Disorot Media Internasional

“Saya harap kami bisa melaku­kan hal yang cukup bagus. Tapi kami akan baru akan mengetahuinya saat balapan berlangsung. Saya bisa mem­beritahunya dengan kepercayaan diri, bahwa cinta, kepedulian, usaha, dan skill yang dicurahkan pada mobil sangat tidak bisa dinilai,” pungkas­nya.

Presiden Ferrari, Sergio Mar­chionne, memasang target tinggi pada Formula One (F1) 2016. Pria asal Italia itu optimistis tim yang identik dengan warna merah mampu bersa­ing menjadi kampiun.

Dasar keyakinan itu muncul seu­sai melihat penampilan memikat pada F1 2015. Ferrari menjadi satu-sa­tunya tim selain Mercedes yang mam­pu memenangi lomba. Sebastian Vet­tel adalah pembalap non-Mercedes yang berhasil menang di tiga seri yak­ni Malaysia, Hungaria dan Singapura.

BACA JUGA :  Simak Daftar Pebulu Tangkis Indonesia di Thomas Cup dan Uber Cup 2024

Pada Jumat 19 Februari, tim yang bermarkas di Maranello, itu juga baru meluncurkan mobil yang digunakan untuk F1 2016. Jet darat tersebut di­beri nama SF-16-H.

“Saya tidak menetapkan target objektif. Namun, pada tahun ini kami akan bekerja lebih keras. Kami akan bersaing hingga musim ini berakhir,” jelas Marchionne, mengutip dari F1i. com, Minggu (21/2/2016).

Mobil SF-16-H dapat dicoba Ferra­ri pada tes pramusim resmi yang ber­langsung di Sirkuit Katalunya pada 22 Februari 2016. Selang sebulan kemu­dian, mereka akan tampil di balapan perdana yang digelar di Sirkuit Albert Park, Melbourne pada Minggu 20 Ma­ret 2016.

(Imam/net)

============================================================
============================================================
============================================================