PYONGYANG TODAY- Korea Utara dilaporkan kembali meluncurkan uji coba rudalnya yang terbaru pada Rabu (3/5). Meski berakhir gagal, rudal tersebut dilaporkan meluncur menuju Rusia sebelum diledakkan di tengah perjalanannya.

Seorang pejabat Amerika Serikat mengatakan rudal balistik jarak menengah itu ditembakkan dari bagian utara Pyongyang dan hancur beberapa menit setelah diluncurkan. Rudal yang diprediksi berjenis KN-17 itu jatuh di sekitar Laut Timur yang juga dikenal dengan sebutan Laut Jepang, masih dalam teritorial Korut.

BACA JUGA :  Jadwal SIM Keliling, Selasa 23 April 2024 di Kota Bogor

Menurut laporan Harian Ekonomi Seoul, rudal itu sempat meluncur sejauh 48 kilometer sebelum diledakkan oleh otoritas Pyongyang lantaran khawatir menyulut protes Rusia. “Jika rudal yang terbang ke wilayah timur laut itu tidak meledak, itu akan berlabuh di wilayah Rusia. Karena itu, Korut sengaja meledakkan rudal itu,” bunyi artikel dalam surat kabar itu, Rabu (3/5).

BACA JUGA :  Cek Lokasi SIM Keliling Kota Bogor, Senin 22 April 2024

Mengutip seorang sumber, surat kabar itu mengatakan target peluncuran rudal itu “berubah dari arah yang sebelumnya direncanakan.”

============================================================
============================================================
============================================================