Berita-2---Adil-(3)BOGOR, Today – Pertandingan hari keempat babak 16 besar tur­namen Genteng Cup Open 2015 kian memanas. Klub-klub kelas wahid di Bogor beradu gengsi un­tuk menjadi klub nomor wahid dengan menjuarai turnamen tahu­nan kelurahan Genteng tersebut.

Di pertandingan pertama mempertemukan antara Borneo FC kontra Siluman FC. Bentrok dua klub dengan kekuatan selevel berlangsung imbang hingga peluit panjang tanda akhir pertandingan ditiupkan.

Menerapkan pola permainan terbuka, kedua tim bermain lepas. Banyak peluang tercipta dari kedua tim, namun tidak ada yang berhasil dikonversikan menjadi gol. Adu penalti pun tidak mem­buahkan hasil. Hingga wasit me­lemparkan koin sebagai adu nasib menentukan sang juara. Hasilnya, Siluman FC lebih hoki dan keluar sebagai pemenang.

BACA JUGA :  Justin Hubner Siap Perkuat Timnas Indonesia di Piala Asia U-23 2024

Di pertandingan kedua, tim tuan rumah Genteng A menjamu lawannya Panser FC. Kali ini pun laga terpaksa berakhir dengan skor kacamata. Penetrasi serangan dari berbagai lini yang dilayang­kan oleh tim tuan rumah berhasil dimentahkan oleh barisan pertah­anan Panser FC di mulut gawang.

Sedari awal laga, Genteng A konsisten membombardir barisan pertahanan Panser FC baik dari lini sayap dan lini tengah. Umpan-umpan lambung dari sisi sayap berhasil dianulir. Umpan terobo­san yang dilancarkan pemain ten­gah Genteng A pun sukses disapu oleh stopper Panser FC.

BACA JUGA :  Kontroversial Wasit di Laga Indonesia vs Qatar, PSSI Layangkan Protes ke AFC

Hujan deras yang mengguyur di tengah-tengah laga tak meny­urutkan niat juang para pemain. Walau kondisi lapangan mulai muncul genangan dan berlumpur, sehingga menyulitkan para pe­main dalam mengontrol bola.

Hasil skor kacamata di akhir babak, dilanjutkan lewat drama adu penalti untuk menentukan sang juara. Rupanya nasib baik belum berpihak pada tim tuan rumah. Genteng A harus men­gakui keunggulan Panser FC den­gan skor akhir 6-5.

(Adilla Prasetyo Wibowo)

============================================================
============================================================
============================================================