Untitled-15SEMAKIN dekat masa akhir pendaftaran calon peserta sayembara de­sain Situ Front City Cibi­nong Raya, makin banyak yang mendaftar. Rabu (11/11/2015) kemarin ada 17 calon peserta yang medaftar dan memasti­kan ikut lomba desain berhadiah total Rp 175 juta ini. ‘’Hari ini (kemarin, Red) ada 17 orang pendaftar baru,’’ ujar Tika M Effendi, staf Ke­pala Bappeda Kabupaten Bogor, kepada Bogor Today, Rabu (11/12/2015)

Menurutnya, setiap hari jumlah peserta akan terus bertambah. Di lingkungan para kon­traktor dan para arsitek sayembara mengubah wajah Cibinong Raya dari kampung besar ke kota metropolitan modern yang menyatu den­gan alam, sudah menjadi pembincaraan.

BACA JUGA :  2 Kali Erupsi Jumat Pagi Ini, Gunung Semeru Letuskan 500 Meter di Atas Puncak

Salah satunya Gunarto Gunawan, pengusaha industri tiang pancang, yang mengaku terus mengikuti perkembangan sayembara desain Situ Front City dari koran Bogor Today. ‘’Sayembara desain ini menarik un­tuk diikuti, bukan saja oleh para calon peserta, tetapi juga oleh para calon in­vestor,’’ katanya.

Bagi Gunarto, rencana pengem­banagan Cibinong Raya menjadi kota metropolitan yang menyatu dengan alam, merupakan peluang bisnis yang sangat besar. Dia sudah bisa membay­angkan apa yang bakal terjadi jika Cibi­nong berubah menjadi Situ Front City. ‘’Saya pribadi, terus terang tertarik untuk ikut ambil bagian dalam proyek yang sangat prestisius ini,’’ ujarnya.

BACA JUGA :  Simak Ini, Makanan Vegetarian yang Bisa Jadi Pengganti Asupan Ikan

Pada tahap awal, pengembangan akan difokuskan di tiga situ yakni Situ Ka­bantenan di Kelurahan Pakansari seluas 4,5 hektare, Situ Pemda seluas 6 hektare di Kelurahan Tengah, dan Situ Cikaret 29,5 hektare di Kelurahan Harapanjaya. Total area yang akan dikembangkan pada tahap pertama sebagai pilot project adalah 200 hektare.

(Alfian Mujani)

============================================================
============================================================
============================================================