Di satu sisi, nantinya ke­beradaan Lawang Salapan dengan arsitektur bergaya Eropa akan semakin mem­percantik kawasan Tugu Ku­jang. Namun, di sisi lain akan memperkecil titik pandang masyarakat terhadap Tugu Ku­jang itu sendiri.

“Kalau (hotel) Amaroossa sekarang yang telah membuat Tugu Kujang menjadi sema­kin kecil maka nanti Lawang Salapan akan membuat Tugu Kujang menjadi kecil. Maka, harus ada upaya untuk mer­ekonstruksi ulang Tugu Ku­jang itu sendiri,” jelasnya.

BACA JUGA :  Polisi Ungkap Angka Kecelakaan Tahun Ini Menurun 18 Persen

Perencanaan memperluas area Tugu Kujang merupakan salah satu memanfaatkan badan jalan yang tidak ter­pakai pasca-kebijakan SSA. Nantinya, keseimbangan baru di titik yang mana akan dilihat dan dikaji serta dikonsultasi­kan dengan para budayawan.

BACA JUGA :  Kecelakaan Maut, Pelajar SMA di Brebes Tewas usai Terlindas Dump Truk

“Sehingga cita-cita Tugu Kujang supaya lebih tinggi dan besar serta lebih mendomi­nasi di kawasan itu bisa direal­isasikan,” pungkasnya.(Abdul Kadir Basalamah|ed:Mina)

Halaman:
« 1 2 » Semua
============================================================
============================================================
============================================================