Rumah-RobohBOGOR TODAY – Sebuah rumah berukuran 8×5 meter yang berlokasi di Sukasari Kota Bogor ambruk pada pukul 10.30 WIB di Jalan Sukasari 3 Gang Masjid, RT 02/01, Kelurahan Sukasari, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor. Ironisnya, salah seorang warga bernama Lin­da Oktavianti (15) terjepit re­runtuhan bahan bangunan. Beruntung gadis cilik ini han­ya mengalami luka memar di bagian kaki dan tangan. Ia pun berhasil dievakuasi setelah 20 menit penyela­matan oleh Badan Penang­gulangan Bencana Daerah (BPBD) yang dibantu warga dan segera mungkin dilari­kan ke Rumah Sakit Juliana untuk penanganan medis.

Kepala BPBD Kota Bo­gor, Ganjar Gunawan men­gatakan kejadian diakibatkan coran lantai dua pada rumah tersebut rapuh lantaran ti­dak bisa menahan beban diatasnya. “Saat kejadian Linda sedang menonton tv di dalam kamarnya di lantai dua,” tuturnya.

BACA JUGA :  Ibu Menyusui Harus Tahu! Ini Dia Efek Samping Jika Bayi Kurang ASI

Ia juga menambahkan, akibat ambruknya rumah tersebut membuat tiga rumah lainnya terkena dam­pak dari reruntuhan yakni rumah Acat (63), Dede (48) dan Iron (51). “Alhamdulillah tidak ada korban jiwa yang terkena dampak reruntuhan selain Linda,” paparnya.

Sementara itu, Kanit Reskrim Polsek Bogor Timur, AKP Mido Manik membena­rkan korban yang selamat dan hanya luka-luka ringan saja di bagian kaki dan tan­gan. “Korban sempat diba­wa ke rumah sakit untuk mendapatkan pengobatan dan sudah mulai membaik,” ujarnya.

BACA JUGA : 

Penghuni rumah lain­nya, Angga Sudrajat (26) mengatakan, saat kejadian Linda sedang menonton tv di dalam kamarnya di lan­tai dua. “Di lantai atas ada empat kamar. Kamar utama saya dan istri serta anak ser­ta adik saya, dan yang roboh kamar anak saya,” katanya.

Sejauh ini, petugas ma­sih melakukan penyelidikan penyebab robohnya rumah tersebut. Warga juga mem­bantu melakukan evakuasi barang-barang yang dimiliki pemilik rumah. (Abdul Ka­dir Basalamah/ed:Mina)

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================