Sementara, seri FR0053 akan jatuh tempo pada 15 Juli 2021, menawarkan imba­lan sebesar 8,25 persen. Seri FR0056 akan jatuh tempo pada 15 September 2026, menawarkan imbalan sebesar 8,375 persen. Terakhir, seri FR0073 akan jatuh tempo pada 15 Mei 2031, menawar­kan imbalan sebesar 8,75 persen.

BACA JUGA :  Seleksi Paskibraka Kota Bogor Dibuka, Pendaftaran Online Jaring 36 Siswa

Lelang penjualan akan dilak­sanakan dengan sistem pelelangan yang diselenggarakan oleh Bank Indo­nesia. Lelang bersifat terbuka (open auction), menggunakan metode harga beragam (multiple price). Pada prinsipnya, semua pihak, baik inves­tor individu maupun institusi, dapat menyampaikan penawaran pembeli­an (bids) dalam lelang. Namun dalam pelaksanaannya, penyampaian penawaran pembelian harus melalui Peserta Lelang sebagaimana diatur dalam Peraturan Menteri Keuangan Nomor Nomor 203/PMK.08/2015 tentang Lelang Surat Utang Negara dalam Mata Uang Rupiah dan Valuta Asing di Pasar Perdana Domestik. (Abdul Kadir Basalamah/Net)

Halaman:
« 1 2 » Semua
============================================================
============================================================
============================================================