Pihaknya mulai berbicara target secara spesifik untuk timnya yang diberangkatkan untuk event Kejurnas nanti.

“Yang jelas, kami akan intruksikan kepada para pemain untuk tampil maksimal, meraih poin penuh dalam setiap pertandingan. Menjadi finalis tak semudah membalikkan telapak tangan, kami harus fokus,” tegasnya.

Yayan melanjutkan, saat ini para pemainnya tetap melakukan latihan kebugaran, dan fisik di lapangan Stadion Pakansari, Cibinong.

BACA JUGA :  Timnas Indonesia Menuju Vietnam, Lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026

“Program latihan rutin terus kami lakukan. Skuad inti akan terbentuk dalam waktu dekat ini,” tuntasnya.

Sementara itu, asisten pelatih, Juman Pelupessy mengatakan, kans Tim PPLPD Kabupaten Bogor untuk berbicara lebih banyak dalam Kejurnas sepakbola antar PPLP di Maluku nanti  sangat terbuka lebar.

“Kami sangat pecaya dengan kemampuan, dan peningkatan para pemain baik dari skill,  kerjasama tim ataupun fisik yang terus mengalami peningkatan secara signifikan,” kata Juman.

BACA JUGA :  Kang Jaya Cup Mini Soccer Turnamen, Cegah Maraknya Kenakalan Remaja

Ia menambahkan, mentalitas bertanding para pemain PPLPD Kabupaten Bogor saat ini sudah lebih bagus. Hal ini tidak terlepas dari seringnya melakukan try out dan try in.

“Kami sangat optimis dengan kemampuan para pemain kami. InsyaAllah kami akan berusaha memberikan yang terbaik bagi Kabupaten Bogor,” pungkasnya. (Imam)

Halaman:
« 1 2 » Semua
============================================================
============================================================
============================================================