Pemkab Bogor mendukung program ini agar terlaksana, dengan harapan dapat menjadi pedoman dasar ataupun sarana perbaikan pelayanan akta kelahiran, baik di Kabupaten Bogor sendiri maupun daerah lainnya.

“Melalui forum ini saya mengajak agar semua pihak untuk bersinergi dalam pelaksanaan uji coba inovasi pelayanan akta kelahiran ini, baik pada tahap persiapan, pelaksanaan maupun pada tahap evaluasi dan penyempurnaan sesuai dengan kewenangan yang ada di instansi masing – masing,” pintanya.

BACA JUGA :  Profil Maarten Paes, Kiper FC Dallas jadi Pemain Naturalisasi Berdarah Kediri

Kegiatan yang melibatkan 30 peserta, dari unsur staf instansi pelaksana (Disdukcapil), sejumlah perwakilan Perangkat Daerah (PD) dan Instansi vertikal, Kecamatan dan Desa, serta beberapa organisasi masyarakat yang terkait dengan menghadirkan narasumber dari Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Bogor, Kepala Puslitbang Adwil, Pemdes dan Kependudukan Balitbang Kemendagri serta Kepala Bidang Kependudukan dan Pencatatan Sipil Balitbang Kemendagri. (Firdaus)

Halaman:
« 1 2 » Semua
============================================================
============================================================
============================================================