Namanya mungkin terdengar unik, Batu Kelamin. Batu ini merupakan bebatuan stalaktit yang berabrasi hingga berbentuk seperti alat kelamin pria.

Di sini bisa menjadi salah satu spot foto yang unik dengan latar Batu Kelamin.

Selain berfoto, di sini wisatawan juga bisa memegang langsung batu tersebut yang dipercaya dapat mengabulkan permohonan.

4. Pantai Friwen

Pantai ini juga menjadi salah satu spot foto Instagramable yang berada di Raja Ampat. Letak pantai ini berada di Pulau Friwen Wall yang berjarak 30 menit dari Kota Waisai.

BACA JUGA :  Berdampak Positif Bagi Masyarakat, Pemkab Bogor Dukung Rencana Pengembangan IPB University di Dramaga dan Jonggol

Pantai ini berpasir putih dengan teksur yang sangat lembut. Di pesisir pantai terdapat pepohonan rindang dengan air laut berwarna biru muda.

Ombak di Pantai Friwen sangat tenang, bahkan juga menjadi spot snorkeling. Pantai ini sangat cocok untuk berswafoto dengan keindahan pantainya.

Tidak hanya sekedar mengabadikan momen, di pantai ini juga bisa menikmati pemandangan matahari terbenam sambil menikmati secangkir kopi yang dijual warga setempat.
5. Kolam Ajele

BACA JUGA :  Potato Wedges ala Kafe, Cemilan Renyah dan Gurih yang Bikin Nagih

Terakhir, Kolam Ajele yang merupakan titik destinasi wisata yang baru di Raja Ampat pada tahun 2018. Letaknya berada di Pulau Ajele, perairan Teluk Mayalibit, Pulau Waigeo, Raja Ampat.

Telaga Hijau, nama lain dari Kolam Ajele. Di sini wisatawan dapat melihat kolam air tawar jernih bahkan sesekali pantulan matahari menjadikan warna air tampak menjadi biru Seperti yang dikutip CNN.Indonesia. (Viana/Pkl/Net)

 

Halaman:
« ‹ 1 2 » Semua
============================================================
============================================================
============================================================