BOGOR TODAY – Pada umumnya budidaya atau ternak ayam bisanya hanya untuk dikonsumsi atau jadi ayam ‘aduan’. Berbeda dengan Andi Habibi pemilik peternakan budidaya ayam Shamo yang beralamat di Padurenan RT 07/03 Kelurahan Pabuaran, Kecamatan Cibinong. Menurut Andi, ayam Shamo adalah jenis ayam yang berukuran besar, bulunya indah dan posturnya yang gagah sekaligus mempunyai nilai seni tersendiri. “Ayam Shamo ini berasal dari Jepang kemudian dikembangkan dibeberapa negara. Ayam Shamo ini memiliki ciri diantara berukuran besar, tak jarang banyak diantara penghobi ayam ini berani merogoh kocek hingga jutaan rupiah”, jelas Andi, Jumat (6/11/2020). Dengan begitu, salah satu keuntungan beternak ayam Shamo, kata Andi yang juga sekaligus ketua komunitas Ayam Shamo Hias Indonesia, adalah mempunyai peluang bisnis yang menjanjikan dan juga di negara asalnya yaitu Jepang, dagingnya dipercaya sebagai obat untuk berbagai jenis penyakit. “Alhamdulillah saya sudah membuka beberapa cabang di Seluruh Indonesia dalam menjalankan bisnis peternakan ini,” tuturnya.
BACA JUGA :  Ini Lokasi Pelayanan SIM Keliling di Kota Bogor, Minggu 17 Maret 2024
============================================================
============================================================
============================================================