BOGOR TODAY – Pendongeng merupakan salah satu profesi yang terdampak langsung dari wabah covid-19. Namun bukan lantas dijadikan alasan untuk diam dan terpuruk.

Seperti yang dilakukan oleh Kang Didin, salah satu pendongeng Nasional warga
Perumahan Bukit Asri, Ciomas, Kabupaten Bogor, yang membuat beberapa program di masa pandemi yang tetap dapat bisa dinikmati anak-anak dan orangtua dari rumah masing-masing atau secara virtual namun masih tetap bisa berinteraksi.

Baca Juga : Gemar Makan Ikan Bisa Tekan Angka Stunting

BACA JUGA :  Penemuan Bayi Laki-laki Diduga Dibuang di Perumahan Elite Kota Kediri

“Karena ini bertepatan dengan bulan Ramadhan, tema yang disampaikan seputar ibadah puasa. Pesertanya pun tak hanya anak TK atau SD melainkan dari berbagai jenjang dari SMP hingga SMA di sejumlah daerah di Indonesia hingga mancanegara seperti Jepang dan Australia,” ujar pemilik nama asli Rohidin itu saat ditemui dikediamannya, Minggu (18/4/2021).

Sejak wabah Covid-19 melanda Indonesia, kata dia, dirinya sempat terpuruk karena kebijakan pemerintah tentang larangan kegiatan yang bersifat tatap muka. Tak patah semangat, seribu cara dilakukan agar dongeng tetap eksis dan dapat dinikmati meski di masa pandemi.

BACA JUGA :  Penangkapan 2 Begal Bermodus Polisi Gadungan di Labuan Bajo

Baca Juga : Polisi Beberkan Penyebab Kebakaran Toko Tektile Pasar Cibinong

“Saat itu jadwal mendongeng sangat padat, tiba-tiba wabah covid-19 menyebar di Bogor. Pandemi ini kan tidak bisa kita prediksi,” tutur Kang Didin.

Pilihan sebagai pendongeng yang sudah ia tekuni sejak 2012 lalu, ia ambil karena merasa prihatinan akan kelestarian dongeng di jaman yang serba digital ini.

======================================
======================================
======================================