BOGOR-TODAY.COM, BOGOR – Bupati Bogor, Ade Yasin mengumpulkan seluruh jajaran yang terdiri dari para Kepala Puskesmas, Camat, Danramil, Kapolsek, serta Forkopimcam se-Kabupaten Bogor untuk mempersiapkan diri hadapi lonjakan kasus Covid-19, di Auditorium Sekretariat Daerah, Cibinong, Kamis (20/1/2022).

Pada Rakor kesiapan Kabupaten Bogor dalam menghadapi peningkatan kasus Covid-19 dan Varian Omicron tersebut, hadir Kapolres Bogor, Dandim 0621 Kabupaten Bogor, Wakil Ketua DPRD, Ketua MUI, Sekretaris Daerah, beserta jajaran Pemerintah Kabupaten Bogor.

BACA JUGA :  Diduga Bunuh Diri Tusuk Perut di Kamar Mandi, Mahasiswa di Pamekasan Ditemukan Tewas

Ade Yasin menjelaskan, berbagai persiapan kita lakukan untuk menghadapi gelombang ketiga. Hari ini saya mengundang para kepala Puskesmas, Camat, Danramil, Kapolsek, serta Forkopimcam se-Kabupaten Bogor untuk melaksanakan koordinasi menghadapi varian baru Covid-19 supaya tidak begitu menyebar secara masif di Kabupaten Bogor dengan berbagai upaya yang akan kita lakukan.

“3T akan kita perkuat kembali, kami juga membekali teman-teman Puskesmas dengan beberapa saran, agar kita lebih siap menghadapi segala kemungkinan yang akan terjadi. Jangan sampai terulang seperti pada gelombang kedua di bulan Juli, yang dirasa sangat merepotkan dan menyita waktu dan tenaga,” jelas Ade.

BACA JUGA :  JELANG LAGA MALAM INI, TIMNAS VS AUSTRALIA

Ade berharap, mudah-mudahan dengan vaksinasi yang sudah sesuai target, lalu kita sedang melaksanakan vaksinasi anak dan booster, mudah-mudahan Varian Omicron yang katanya lebih cepat penularannya tidak menyebabkan banyak orang yang dirawat di rumah sakit dan menyebabkan kematian.

============================================================
============================================================
============================================================