Bima menambahkan, untuk berangkat ke kantor BisKita ini bukan hanya untuk menjajal kembali, tetapi sembari sosialisasi kepada masyarakat.

“Sekalian sosialisasi kepada warga semua, supaya informasi sampai kepada seluruh pengguna dan pecinta BisKita Transpakuan. Bahwa sudah mengaspal kembali,” tambahnya.

BACA JUGA :  Jadwal Lokasi SIM Keliling Kota Bogor, Rabu 1 Mei 2024

Bima juga mengatakan, untuk besok BisKita ini belum dibebankan biaya atau masih gratis.

“Masih gratis, Insya Allah masih gratis. Sampai jangka waktu yang kemudian kami umumkan kembali,” pungkasnya.

Diketahui kembali mengaspalnya BisKita Transpakuan ini mundur satu Minggu dari perkiraan Wali Kota Bogor Bima Arya, hal itu dikarenakan proses administrasi yang belum tuntas. (Aditya)

Halaman:
« 1 2 » Semua
============================================================
============================================================
============================================================