SDN Pangaur 01
Kebakaran hebat melanda sebuah ruangan perpustakaan milik SDN Pangaur 01 di Kampung Sampiran RT02/04, Desa Pangaur, Kecamatan Jasinga Kabupaten Bogor, Kamis (3/3/2022). Tak hanya membakar, api juga merobohkan gedung tersebut.

BOGOR-TODAY,COM, BOGOR – Kebakaran hebat melanda sebuah ruangan perpustakaan milik SDN Pangaur 01 di Kampung Sampiran RT02/04, Desa Pangaur, Kecamatan Jasinga Kabupaten Bogor, Kamis (3/3/2022). Tak hanya membakar, api juga merobohkan gedung tersebut.

Saksi mata, Idi (65) menyebutkan peristiwa itu terjadi sekitar sekitar pukul 13:00 WIB. Ia menduga peristiwa kebakaran itu dipicu adanya hubungan arus pendek listrik atau korsleting. Sebab, ia mengaku melihat asap di bagian atas plafon yang terbuat dari material triplek.

BACA JUGA :  SKCK Goes to School, Polresta Bogor Kota Redam Kenakalan Remaja Lewat Aplikasi

“Iya pertama kan dari kabel tuh terus ada triplek timbul asap, lalu lama-lama makin besar apinya ya buru-buru saya teriak minta bantuan warga,” kisahnya.

Di tempat yang sama, Kepala Sekolah SDN pangaur 01, Nana Juhana (52) mengaku kaget usai mendapat kabar terbakarnya ruang perpustakaan itu.

“Sedih ya sedih tapi mau bagaimana, ini musibah dan cobaan, untuk itu saya berharap dan meminta ini bisa dengan cepat dibangun kembali,” ujarnya.

BACA JUGA :  Kendaraan Dinas Terlibat Kecelakaan Beruntun di Ciampea Bogor, Hampir Adu Banteng

Sementara itu, Kapolsek Jasinga, AKP Fajar Hidayat menuturkan, kejadian terbakarnya gedung perpustakaan di SDN Pangaur 01 diduga karena korsleting listrik.

“Api bisa dipadamkan oleh 3 unit damkar, 2 dari damkar Lewiliang dan satu dari damkar Parung Panjang. Adapun kerugian ditaksir sekitar Rp 300 juta dan alhamdulillah tidak ada korban jiwa maupun luka, namun kita masih melakukan penyelidikan tentang sebab pastinya kebakaran tersebut,” tukasnya. (Didin/CR)

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================