GOR
Kepala Dinas Pemuda dan Olahrraga (Kadispora) Kota Bogor, Herry Karnadi.

BOGOR-TODAY.COM, BOGOR – Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor melalui Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) akan segera merampungkan dua Gelanggang Olahraga (GOR) di dua Kecamatan Kota Bogor pada tahun 2022 ini.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahrraga (Kadispora) Herry Karnadi mengatakan, pembangunan GOR tersebut sudah menjadi prioritas janji wali kota saat kampanye. Saat ini, pihaknya mengaku telah melakukan kajian, masterplan juga Detail Engineering Design (DED).

“Sebenarnya pengerjaan ini di 3 lokasi yang siap dibangun, besok bisa tambah 1 lagi. Jadi 4 kalau memungkinkan. Nah tahun ini itu di wilayah Kecamatan Bogor Selatan dan Utara,” kata Herry kepada wartawan, Kamis (12/5/2022).

BACA JUGA :  Ketua DPRD Kota Bogor Ucapkan Terimakasih Kepada Bima dan Dedie di Acara Pisah Sambut

Herry mengungkapkan, pembangunan dua GOR tersebut sedang disiapkan proses lelang terhadap tender. Iapun memastikan bahwa dalam waktu dekat ini pembangunan akan segera dilakukan.

“Sedang masih proses tender di Unit Layanan Pengadaan (ULP). Kita siapkan dokumennya untuk tender. Pemenangnya nanti dibulan Juni, semoga peletakan batu pertama pada saat ulang tahun Bogor 3 Juni nanti Gor pertama bisa dilakukan,” ungkapnya.

Herry menambahkan, pada 2023 nanti akan ada 1 pembangunan GOR di wilayah Kecamatan Bogor Barat. Kemudian di wilayah Bogor Timur tempatnya ada di Bogor Raya.

“Kalau di Tanah Sareal bersatu dengan kawasan olahraga terpadu dan kita sudah buat DED nya. Nanti kita buat kampung aktif, karena begitu membongkar banyak venue dan kampung atlet,” katanya.

BACA JUGA :  Baliho di Jalan Raya Sawangan Depok Roboh Diterjang Hujan Deras, Timpa Innova

Menurutnya, konsep GOR tersebut bukan hanya sekedar sarana olahraga masyarakat, akan tetapi bisa menjadi sarana aktifitas lainnya, seperti ada tempat kuliner, lobi, taman dan tempat ngopi.

“Jadi kalau warga kesana mau nyantai bisa, jalan anak-anak bisa, bercengkarama bisa,dan tentunya olahraga juga bisa. Dan kita upayakan ramah difabel, nanti orang difabel bisa masuk ke seluruh arena. Intinya Sportainment,” pungkasnya. (Aditya)

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================