BOGOR-TODAY.COM, SERDANG –  Rabu (27/7/2022) pukul 17.30 WIB kemarin, angin puting beliung mengamuk di Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai), Sumatera Utara. Akibatnya, sebanyak 207 rumah rusak serta satu orang meninggal dunia akibat tertimpa pohon yang disebabkan hujan berintensitas tinggi hingga terjadi angin puting beliung.

Abdul Muhari , Plt. Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB mengatakan, hasil itu didapatkan BNPB melalui tim Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Serdang Bedagai yang kemudian dihimpun oleh Pusat Pengendali dan Operasi (Pusdalops).

BACA JUGA :  Lokasi SIM Keliling Kota Bogor, Sabtu 11 Mei 2024

“Sebanyak 207 rumah di tiga desa mengalami kerusakan. Adapun rinciannya sebanyak 141 rumah di Desa Suka Damai, kemudian 62 rumah di Desa Bakaran dan 4 rumah di Desa Sei Belutu,” ujar Muhari dalam keterangannya, Kamis (28/7/2022).

BACA JUGA :  Komisi IV Minta Study Tour Pelajar Kota Bogor Dihentikan

Muhari menuturkan, dari laporan visual yang diperoleh. Tercatat, kerusakan rumah rata-rata berada di bagian atap karena diterjang angin puting beliung. Bahkan, kata Muhari, terdapat beberapa rumah yang atapnya terbawa angin dan jatuh ke tanah.

============================================================
============================================================
============================================================