Ternyata Makanan Ini Bisa Dimakan Sepuasnya Tanpa Takut Badan Melar

BOGOR-TODAY.COM – Kadang kebanyakan orang menginginkan makan sepuasnya tanpa harus memikirkan berat badan. Akan tetapi sebenarnya ada bebrapa makanan yang jika dimakan sepuasnya tidak membuat badan melar lho.

Deretan makanan ini bisa kamu jadikan cemilan sehari-hari karena terbilang sehat dan tidak memberikan pengaruh signifikan terhadap berat badan meskipun dikonsumsi dalam jumlah banyak.

Berikut telah kami rangkum, makanan-makanan yang jika dimakan sepuasnya tidak membuat badan melar.

Makanan yang Tidak Menaikkan Berat Badan

  1. Popcorn

popcorn

Sebagai gandum utuh yang secara alami tinggi serat dan rendah lemak, popcorn adalah camilan bebas gluten. Anda bisa menambahkan cokelat pahit yang meleleh di atas popcorn agar terasa lebih nikmat.

Popcorn jadi salah satu makanan yang tidak menaikkan berat badan. Anda bisa mengonsumsinya sebagai camilan harian.

  1. Alpukat
BACA JUGA :  Laga Penentuan Timnas Indonesia vs Yordania di Piala Asia U-23 2024

Alpukat

Alpukat padat nutrisi dan menjadi sumber lemak tak jenuh tunggal yang sehat untuk jantung.

  1. Kentang rebus

Kentang rebus

Kentang rebus memiliki kandungan gizi yang cukup besar. Selain itu, mengutip NDTV, kentang rebus juga mengandung pati resisten yang bertindak seperti serat larut dan membantu membuat Anda kenyang lebih lama.

Mendinginkan dan memanaskan kembali kentang meningkatkan kandungan pati resistennya. Sebagai hasilnya, kentang bekerja lebih baik dalam menekan rasa lapar.

  1. Ikan

ikan

Ikan kaya akan asam lemak omega 3 dan protein yang membantu menjaga orang gemuk tetap kenyang lebih lama. Pada indeks rasa kenyang, ikan menempati peringkat lebih tinggi daripada makanan berprotein tinggi lainnya.

  1. Telur

telur

Makanan yang tidak menaikkan berat badan lainnya adalah telur. Jadi, jangan khawatir saat mengonsumsi telur.

BACA JUGA :  Cek Lokasi SIM Keliling Kota Bogor, Senin 22 April 2024

Telur sangat sehat dan membawa semua nutrisi penting yang dibutuhkan tubuh. Telur juga merupakan salah satu makanan yang paling bergizi.

Faktanya, setengah dari protein dalam satu telur ada di kuningnya. Sebuah penelitian menunjukkan bahwa orang yang makan telur untuk sarapan mengonsumsi lebih sedikit kalori sepanjang hari.

Namun, perhatikan juga kadar kolesterol yang dimiliki telur. Batasi konsumsi telur setidaknya satu butir per hari.

  1. Anggur

anggur

Dikutip dari laman APWU Health Plan, anggur beku bisa menjadi camilan yang enak dan bergizi. Ini adalah cara yang menyenangkan untuk memuaskan hasrat akan rasa manis hanya dengan sedikit kalori.

Jika anggur bukan pilihan Anda, cobalah pisang beku yang ditaburi satu sendok makan sirup cokelat.

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================