Semarakan HUT RI
Aksi emak-emak berdaster warga Kampung Sawah RT 01/RW 11, Kelurahan Cimahpar, Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor dalam turnamen sepak bola dalam rangka HUT RI ke 77, Rabu (17/8/2022). Foto : Fadilah/bogor-today.com

BOGOR-TODAY.COM, BOGOR – Beragam cara dilakukan masyarakat dalam menyambut dan semarakan HUT RI ke 77 tahun. Selain serentak memasang bendera merah putih dan umbul-umbul warna-warni, warga pun menggelar lomba unik dan menarik.

Salah satu kreasi itu digelar warga Kampung Sawah RT 01/RW 11, Kelurahan Cimahpar, Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor.

Semarakan HUT RI
Emak-emak di Kampung Sawah, RT 01/RW 11, Kelurahan Cimahpar, Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor antusias mengikuti lomba memindahkan belut, Rabu (17/8/2022). Foto : Fadilah/bogor-today.com

Sebelum perlombaan dimulai, warga terlebih dahulu melakukan karnaval atau iring-iringan dengan beraneka ragam kostum, seperti kostum burung garuda, Ki Lengser dan lainnya. Selepas iring-iringan, kegiatan dilanjutkan dengan upacara bendera.

BACA JUGA :  Wajib Tahu! Ini Dia 6 Manfaat Vitamin K untuk Tubuh

Usai melaksanakan upacara, kegiatan disambung dengan pelepasan 172 burung pipit dan perlombaan. Pada malam harinya warga juga disuguhkan dengan panggung kesenian dan layar tancap. Kemeriahan hari kemerdekaan RI juga dilakukan warga dengan menghias kampung dengan memanfaatkan barang-barang bekas yang masih layak dipergunakan, seperti pembuatan pesawat terbang, helikopter sepanjang 3 meter, tank berukuran 1,5 meter, patung tentara, lukisan dan terowongan dari bambu yang dihiasi lampu warna-warni dan pernak-pernik lainnya..

BACA JUGA :  Hidangan Kreasi yang Lezat dengan Brownies Kurma Kukus

“Bahan-bahan bekas yang dipakai diantaranya seperti limbah kardus, kantong semen, paralon, strerofoam, botol plastik, terpal, bambu, dan masih banyak lagi. Ini adalah hasil kreasi dan kekompakan warga RT 01,” ungkap tokoh pemuda sekaligus penggerak kegiatan, Yadi Suryadi kepada bogor-today.com, Rabu (17/8/2022).

============================================================
============================================================
============================================================