Resep Membuat Telur Puyuh Balado

BOGOR-TODAY.COM – Punya telur puyuh tapi bingung mau dibuat apa? Kamu bisa coba membuatnya dengan bumbu balado yang ditambahkan dengan udang dan petasi sebagai isiannya.

Masakan ini sangat cocok untuk sajian makan siang pelengkap nasi bersama keluarga tercinta. Telur puyuh balado ini sangatlah enak dan bisa bikin ketagihan.

Bikin secara mudah dengan cara bahan untuk bumbu diblender halus, tumis, masukkan telur puyuh goreng dan aduk hingga bumbu merata.

BACA JUGA :  8 Penyebab Susah Turunkan Berat Badan, Simak Ini

Berikut bahan dan cara yang perlu kamu siapkan dan lakukan untuk membuat telur puyuh balado

Resep telur puyuh balado

Bahan 

  • 1 sdm minyak, untuk menumis
  • 3 sdm irisan bawang merah
  • 50 gram cabai merah, dihaluskan
  • 1 sdt terasi
  • 1 sdm kecap ikan
  • 50 gram tomat, potong kecil
  • 25 gram petai kupas, belah 2
  • 50 gram udang kupas, digoreng
  • 20 butir telur puyuh rebus, kupas dan goreng
BACA JUGA :  Tenggelam di Kolam Koi, Pelajar SMP di Lebak Tewas

Cara membuat

  1. Tumis dengan minyak secukupnya, bawang merah, petai, udang, dan cabai merah sampai harum. Masukkan tomat, terasi, dan kecap ikan, aduk-aduk hingga tercampur merata.
  2. Masukkan telur puyuh goreng, aduk dan masak hingga bumbu meresap. Angkat dan hidangkan telur puyuh balado. Sajikan.
Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================