Inilah Manfaat Telur Rebus untuk Kesehatan, Simak!

BOGOR-TODAY.COM – Telur direbus adalah salah satu pengolahan yang penuh manfaatnya. Baik ayam, atau bebek, telur rebus sangat baik untuk kesehatan dan kecantikan. Hal ini dipengaruhi oleh berbagai kandungan nutrisi yang dimiliki telur. Protein, karbohidrat, kalori, hingga vitamin dapat kamu temukan dalam sebutir telur.

Banyak anggapan yang mengatakan, bahwa telur merupakan salah satu penyebab kolesterol tinggi. Namun, berdasarkan penelitian, konsumsi telur yang wajar umumnya tidak akan meningkatkan kadar kolesterol darah seseorang.

Konsumsi telur yang dianggap wajar adalah, satu butir telur sehari. Bahkan, salah satu studi juga telah menunjukkan dengan mengonsumsi tiga butir telur per hari masih dianggap aman pada beberapa orang yang tidak memiliki kecenderungan kolesterol tinggi.

BACA JUGA :  Menu Diet dengan Sup Sayuran Kuah Bening yang Rendah Lemak

Berikut manfaat telur rebus bagi kesehatan.

Manfaat Telur Rebus

Seperti telah disebutkan sebelumnya, telur rebus memiliki kandungan nutrisi yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Berikut ini, berbagai manfaat yang bisa didapatkan dari mengonsumsi telur rebus, dalam jumlah yang wajar.

  1. Penambah Energi

Manfaat telur rebus dapat menambah energi. Telur memiliki kandungan nutrisi yang dibutuhkan sebagai penambah energi, seperti vitamin A, vitamin B-12, dan selenium. Kandungan-kandungan tersebut juga menjadi sumber nutrisi untuk menjaga sistem kekebalan tubuh agar tetap sehat dan kuat.

  1. Meningkatkan Metabolisme
BACA JUGA :  DARI PREMAN TERMINAL, SEKDES HINGGA ANGGOTA DPRD PROVINSI JABAR

Kandungan kolin yang terdapat pada telur dapat membantu proses pencernaan lemak dan mencegah penumpukan lemak pada tubuh. Oleh karena itu, manfaat telur rebus selanjutnya adalah dapat meningkatkan metabolisme.

Telur rebus dapat meningkatkan kadar adiponectin yang bisa meningkatkan metabolisme, meningkatkan kemampuan tubuh saat merespon insulin, serta memperlancar proses pencernaan lemak.

  1. Menurunkan Berat Badan

Kandungan protein pada telur cenderung membuat perut seseorang kenyang lebih lama. Telur menyebabkan perasaan kenyang dan memiliki tingkat maksimal untuk mengurangi asupan kalori secara otomatis lebih sedikit di kemudian hari.

============================================================
============================================================
============================================================