BOGOR-TODAY.COM – Hari Ayah diperingati setiap 12 November. Untuk merayakan momen ini, ada banyak rekomendasi film untuk Hari Ayah yang bisa ditonton bersama keluarga.
Film berikut menampilkan banyak sisi cerita dan peranan dari sosok ayah dalam melindungi dan memberikan kasih sayang kepada keluarganya.
Melansir cnnindonesia.com, berikut film bertema ayah yang bisa Anda tonton melalui layanan streaming legal seperti Netflix, Vidio, Amazon Prime, dan lainnya.
1. My Father is Playboy (2022)
My Father is Playboy merupakan film asal Vietnam arahan sutradara Huynh Dong. Film ini menceritakan sosok Quan, yaitu pria hidung belang yang suka mempermainkan wanita.
Satu hari, Quan mendapat bayi dari seorang wanita bernama Linh. Ibu bayi itu melarikan diri, tapi Quan yakin bahwa anak tersebut hasil hubungan gelap Linh dengan pria lain.
Semenjak harus mengurus bayi Linh, kehidupan Quan si hidung belang perlahan berubah. Ia menjadi pribadi berbeda dari sebelumnya dan bertekad menjadi sosok ayah yang baik.
2. Miracle In Cell No. 7 (2022)
Miracle In Cell No. 7 termasuk salah satu film terlaris yang sudah banyak di remake ke dari berbagai negara, salah satunya Indonesia.
Film ini menceritakan tentang perjuangan seorang ayah dengan keterbelakangan mental, dan harus membiayai kehidupan anak perempuan semata wayangnya.
Meski kondisinya terbatas, kasih sayang ayah kepada anaknya ini sangat besar. Nahas, sang ayah harus mendekam di penjara karena dituduh melakukan pemerkosaan.
3. Father of the Bride (2022)
Film untuk Hari Ayah berikut ada Father of the Bride. George Banks (Steve Martin) adalah seorang ayah sekaligus pengusaha sepatu.
Ia memiliki anak perempuan bernama Annie (Kimberly Williams) yang akan segera menikah dengan kekasihnya yaitu Bryan (George Newbern).
Tapi, George merasa sangat khawatir dan belum siap melepas putri kesayangannya itu untuk menikah. Di sisi lain, ia juga ragu terhadap Bryan karena belum terlalu kenal.
4. The Adam Project (2022)
The Adam Project merupakan film fiksi ilmiah tentang Adam Reed (Ryan Reynolds) dan ayahnya Louis Reed (Mark Ruffalo) yang bekerja sama dalam suatu misi besar.
Adam diketahui baru saja mendarat darurat di 2022 karena suatu kesalahan, sehingga ia harus time travel dan bertemu sosok Adam ketika masih kecil berusia 12 tahun.
Sementara Adam dewasa adalah soerang pilot psawat tempur penjelajah waktu yang sedang menjalankan misi menyelamatkan dunia.
5. Missing Home (2022)
Missing Home atau judul lainnya Ngeri-Ngeri Sedap mengawali kisah dari keluarga Pak Domu (Arswendy Beningswara Nasution) dan Mak Domu (Tika Panggabean).