BOGOR-TODAY.COM, JAKARTA – Sistem Pemantauan Pasar dan Kebutuhan Pokok (SP2KP) Kementerian Perdagangan melaporkan bahwa harga cabai merah dalam pekan ini terus mengalami reli kenaikan.

Melansir Bisnis.com, harga pangan hari ini, Kamis (17/11/2022), mayoritas terpantau stabil. Namun, harga cenderung naik bagi beberapa komoditas, seperti beras, tepung terigu, daging ayam dan sapi, serta bawang merah.

BACA JUGA :  Agam Sumbat Diguncang Gempa M 4,4

Harga cabai merah besar kembali mengalami kenaikan sebesar Rp300 dibandingkan hari sebelumnya, yakni dari Rp34.400 per kilogram (kg) menjadi Rp34.700 per kg. Harga cabai merah keriting stabil secara rata-rata nasional di angka Rp32.800 per kg, sementara cabai rawit merah turun Rp100 menjadi Rp45.900/kg.

Untuk harga bawang merah pada hari ini naik Rp100 dibanding kemarin, dari Rp37.100 per kg menjadi Rp37.200 per kg. Sementara pada pekan ini, harga bawang merah telah naik Rp600 per kg.

BACA JUGA :  Kecelakaan Pemotor Tewas Mengenaskan Tergeletak di Jalan Poros Trans Sulawesi, Korban Tabrak Lari

Direktur Barang Pokok dan Barang Penting Direktorat Jenderal Perdagangan Dalam Negeri Kemendag Bambang Wisnubroto menyampaikan, harga bawang merah yang naik hanya bersifat temporer atau sementara saja akibat cuaca.

============================================================
============================================================
============================================================