“Petugas curiga karena saat pintu diketuk tidak ada jawaban dari dalam kamar. Ditambah lagi sehari sebelumnya juga tidak ada respons saat petugas ingin membersihkan kamar yang ditempati korban,” katanya.

Selanjutnya, kata Alidar, petugas mencoba mengecek korban melalui jendela kamar, mengingat pintu kamar tidak bisa dibuka akibat kunci menempel dari dalam kamar.

BACA JUGA :  Rekomendasi 5 Tempat Olahraga Golf Favorit di Bogor, Dijamin Sejuk

“Saat dilihat dari jendela, korban tergeletak di tempat tidur dengan kondisi tidak bergerak,” katanya.

Pihaknya melaporkan kecurigaan tersebut ke Polsek Muara Dua untuk membuka kamar. Ternyata benar korban sudah dalam keadaan tidak bernyawa.

BACA JUGA :  Jadwal SIM Keliling Kota Bogor, Kamis 16 Mei 2024

“Jenazah korban sudah dievakuasi ke rumah sakit oleh petugas untuk penyelidikan lebih lanjut. Diduga korban meninggal sejak dua hari lalu,” katanya. (net)

Halaman:
« 1 2 » Semua
============================================================
============================================================
============================================================