Bayu menyebutkan, jika dilihat kondisi tersebut, mayat itu sudah hampir kurang lebih 1 minggu berada di tengah hutan dengan kondisi yang mengenaskan.

Pihaknya hingga saat ini belum mengetahui penyebab pasti terkait tewasnya mayat pria yang ditemukan oleh warga. Untuk melengkapi bukti penyelidikan, jasad tersebut dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah Pandeglang untuk di autopsi.

BACA JUGA :  Golkar, PAN dan Demokrat Sepakat Menangkan Jaro Ade jadi Bupati Bogor 2024

“Jenis kelamin laki-laki ya. Diperkirakan (jasad) sudah 1 minggu. Dan untuk penyebab kematiannya kita belum tau, karena memang (jasad) sudah membusuk dan badannya juga sudah mulai menghitam, jadi mungkin tim dokter nanti yang akan menjelaskan untuk penyebab kematiannya. Untuk jasadnya kami bawa ke RSUD Pandeglang.” Tandasnya. ***

Halaman:
« ‹ 1 2 » Semua
============================================================
============================================================
============================================================