Menu Makan Siang dengan Tofu Goreng Topping Ayam Cincang yang Gurih dan Menggugah Selera

Resep tofu goreng topping ayam cincang

Bahan :

  • 1 buah egg tofu

Topping:

  • 3 sdm minyak sayur
  • 2 siung bawang putih, cincang halus
  • 1/4 butir bawang bombay, cincang halus
  • 50 g wortel, potong kasar
  • 100 g daging ayam cincang
  • 2 sdm saus tiram
  • 2 sdm saus cabe botolan
  • 2 sdm kecap asin
  • 1 sdm kaldu jamur
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1 sdt garam
  • 200 ml air

Taburan:

  • Daun bawang cincang
BACA JUGA :  Ribuan Warga Serukan DOB Bogor Barat di Leuwiliang, Dihadiri Pj Bupati dan Jaro Ade

Cara Membuat :

  1. Keluarkan tofu dari kemasan plastik, potong-potong melintang. Lapisi tipis-tipis dengan tepung maizena.
  2. Goreng dalam minyak panas dan banyak hingga kering lalu tiriskan. Sisihkan.
  3. Topping: Tumis bawang putih dan bawang Bombay hingga layu dan wangi.
  4. Masukkan wortel, aduk hingga layu. Tambahkan ayam cincang, aduk hingga berubah warna dan matang.
  5. Bumbui dengan saus tiram, saus cabe, kaldu jamur, merica dan garam.
  6. Tuangi air, didihkan dan masak hingga bumbu meresap lalu angkat.
  7. Taruh tofu goreng di piring saji. Tuangkan topping ayam cincang di atasnya.
  8. Taburi irisan daun bawang dan sajikan.
BACA JUGA :  Kevin Sanjaya Resmi Putuskan Pensiun Sebagai Atlet Bulu Tangkis

Demikian tadi cara membuat tofu goreng topping ayam cincang yang bisa kamu coba untuk menu makan siang bareng keluarga.(*)

Follow dan Baca Artikel lainnya di Google News

Halaman:
« 1 2 » Semua
============================================================
============================================================
============================================================