VAR dan Teknologi Garis Gawang Sudah Terpasang di Venue Piala Dunia U-17 Indonesia

FIFA juga mengasah ketajaman wasit Piala Dunia U-17 dalam menggunakan VAR. Wakil Ketua Umum PSSI, Ratu Tisha, mengatakan bahwa latihan itu digelar sejak 4 November 2023 hingga menjelang turnamen bergulir.

“Dari tanggal 4, setiap hari mereka latihan terus sampai nanti (pertandingan dimulai). Jadi setiap kali mereka dikerahkan, mereka kembali ke base camp, mereka bertugas, mereka dikerahkan lagi, lalu mereka kembali kembali lagi. Jadi pelatihan ini intensif,” kata Tisha kepada awak media.

BACA JUGA :  Pentingnya Patologi Anatomik, Ini Jadwal Dokternya di RSUD Leuwiliang

Lebih lanjut, menurut Erick, terpasangnya VAR dan Goal Line Technology menjadi bukti bahwa kesiapan Piala Dunia U-17 sudah mencapai 100 persen. Pun, PSSI belum mendapatkan komplain sebiji pun dari FIFA maupun tim peserta.

BACA JUGA :  Ini Daftar Pemain Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Lawan Irak dan Filipina

“Sejauh ini bagus. Semua happy dan tidak ada komplain . Besok malam, tanggal 8 saya ada makan malam khusus sama Presiden FIFA (Gianni Infantino) untuk me-review akhir kalau memang ada masukan dari top level FIFA,” ujar Erick.***

Follow dan Baca Artikel lainnya di Google News

Halaman:
« ‹ 1 2 » Semua
============================================================
============================================================
============================================================