JENDRAL, CAPRES DAN CAWAPRES BALIHO

HERU B_OPINI-1
Heru B Setyawan penulis opini berjudul “Jendral, Capres Dan Cawapres Baliho”. (FOTO : IST)

Oleh : Heru B Setyawan

PADA musim sosialisasi Pemilu serentak 2024 dan menjelang kampanye Pemilihan Legislatif (Pileg) dan Pemilihan Presiden (Pilpres), pastilah banyak poster, umbul-umbul, bendera, sticker, banner dan baliho yang dipasang dipinggir jalan.

Ya perang baliho dan poster yang besar di jalan yang sangat strategis tentunya, termasuk di didunia media sosial (medsos).

Kita positif thingking saja atas fenomena ini, yang pasti untung cuan besar diraih oleh tukang sablon dan percetakan. Meski agak mengurangi keindahan kota akibat banyaknya poster dan baliho yang semrawut ini.

BACA JUGA :  Lokasi SIM Keliling Kabupaten Bogor, Minggu 26 Mei 2024

Jika dulu ada julukan jendral baliho, karena jendral ini justru menurunkan balihonya Habib Rizieq Syihab (HRS) yang dianggap arogan dan mengganggu keindahan kota Jakarta sebagai ibu kota negara.

Dengan jargon sang jendral yang sangat terkenal yaitu negara tidak boleh kalah dengan rakyat.

Artinya negara tidak boleh kalah dengan HRS dan FPI, karena waktu itu Satpol PP kalah wibawa dengan HRS dan FPI, sehingga baliho tersebut tetap berdiri dengan kokohnya di banyak temapt di Jakarta.

BACA JUGA :  Wajib Coba, Ceker Mercon Korea yang Pedas Gurih Bikin Ketagihan

Akhirnya sang jendral dengan pasukannya menurunkan baliho tersebut, makanya sejak itu sang jendral dapat julukan baru yaitu jendral baliho.

Nah fenomena sekarang kebalikannya, yaitu banyak terpasang baliho dari salah satu pasangan capres dan cawapres di tempat-tempat strategis. Anehnya terpasangnya sangat banyak dan sangat cepat, secepat kilat.

Ada dugaan yang memasang adalah aparat, karena ada yang melihatnya, memang memakai baju preman tapi dari badanya yang tegap, itu diperkirakan seorang aparat.

============================================================
============================================================
============================================================