Fabio Quartararo Beri Sinyal Hengkang dari Yamaha

Instagram @fabioquotararo20

BOGOR-TODAY.COM – Fabio Quartararo menyatakan bahwa ia akan mengambil keputusan soal MotoGP 2025 dalam waktu dekat. Hal ini ia nyatakan di sela pekan balap MotoGP Portugal di Portimao, Kamis (22/3/2024), setelah mendapatkan hasil yang tak memuaskan bersama YZR-M1 di Seri Qatar.

Quartararo mulai mengendarai Yamaha sejak musim debutnya di MotoGP pada 2019, dan membela Monster Energy Yamaha sejak 2021. Usai menjadi juara dunia 2021, ia menjadi runner up pada 2022. Namun, Yamaha justru loyo pada 2023, bahkan puasa kemenangan.

BACA JUGA :  Shin Tae-yong Optimis Timnas Indonesia Menang Lawan Korea

‘El Diablo’ sendiri sudah berkali-kali menjatuhkan ultimatum kepada Yamaha soal kansnya hengkang jika performa M1 tak kunjung membaik. Belakangan ini, ia bahkan santer dikabarkan sudah bernegosiasi dengan CEO Aprilia Racing, Massimo Rivola.

BACA JUGA :  Atlet Skateboard Kabupaten Bogor Sabet Dua Medali Naschamp 2024

“Saya akan ambil keputusan segera. Soal tanggal pastinya, saya tidak tahu. Namun, saya takkan menghabiskan berbulan-bulan untuk mengambil keputusan. Jadi, bakal cukup cepat. Kita lihat saja nanti,” ujarnya lewat MotoGP.com di Portimao.

============================================================
============================================================
============================================================