MENANAM KEBAIKAN SAAT SEKOLAH MAKA MEMANEN SAAT BEKERJA

HERU_OPINI
FOTO : IST

Oleh : Heru B Setyawan (Pemerhati & Aktivis Pendidikan)

ADA peribahasa yang berbunyi yaitu apa yang ditabur, itu yang akan kita tuai” adalah pepatah yang berarti konsekuensi masa depan pasti dibentuk oleh tindakan saat ini.

Jadi segala sesuatu yang terjadi pada hari ini adalah hasil dari hal-hal yang telah kita lakukan dimasa lalu.

Hikmah dari peribahasa ini adalah jika kita menanam kebaikan saat sekolah atau saat muda, maka kita akan memanen saat kita bekerja, berkarier dan saat kita menghadapi masa pensiun di usia tua. Contohnya banyak sekali, yaitu:

BACA JUGA :  Lokasi SIM Keliling Kota Bogor, Kamis 25 April

Jika kita saat muda terbiasa menabung, maka saat bekerja juga rajin menabung yang pada akhirnya saat pensiun kita punya tabungan yang sangat bermanfaat bagi kebutuhan kita.

Jika kita terbiasa berolah raga saat muda, maka badan kita jadi segar dan sehat walafiat serta gas pol saat kita bekerja, bahkan saat kita tua masih gagah dan produktif.

Contoh ini sering kita jumpai pada para mantan atlit dan purnawirawan polisi/TNI.

Saat muda rajin membaca, menghafalkan Al Qur’an dan mondok di pondok pesantren, maka saat bekerja jadi ulama.

BACA JUGA :  Menu Makan Siang yang Sederhana dengan Telur Puyuh Balado Bumbunya Meresap

Saat muda menjaga kesehatan dengan baik yaitu dengan tidak merokok, maka saat bekerja sehat walafiat, jarang sakit, jarang ijin dan kerjanya juga gas pol dan produktif.

Saat muda terbiasa jujur dan tidak suka curang, tidak mau nyontek dan kerja sama dengan temannya saat ulangan di sekolah, maka saat bekerja juga istiqomah jujur, sehingga jika jadi pimpinan juga tidak akan korupsi.

============================================================
============================================================
============================================================