BOGOR-TODAY.COM, BOGOR – Guna mengamankan pasokan air ke pelanggan saat bulan Ramadan tahun 2022 ini, Perumda Tirta Pakuan Kota Bogor melakukan penambahan jumlah karyawan yang bertugas malam.

Hal tersebut dikarenakan pola pemakaian air pelanggan sudah kembali normal seperti biasa bulan Ramadan sebelum pandemi Covid-19.

BACA JUGA :  Seram Bagian Timur Maluku Diguncang Gempa Terkini Magnitudo 4,6

Direktur Teknik (Dirtek) Perumda Tirta Pakuan Kota Bogor, Ardani Yusuf memaparkan, saat ini pada dasarnya pola pemakaian air pelanggan hampir sama dengan Ramadan sebelum pandemi Covid-19 atau dua tahun lalu.

“Pemakaian lebih banyak saat waktu persiapan masuk sahur dan tentunya sore hari sebelum dan sesudah buka puasa. Jadi, sudah kembali normal polanya, tidak seperti saat pandemi Covid-19,” kata Ardani, Sabtu (16/4/22).

BACA JUGA :  Pj. Bupati Bogor Akan Perkuat Peran Satpol PP dan Satlinmas Demi Sukseskan Pilkada Kabupaten Bogor

Karena itu, lanjut Ardani, pihaknya harus mengubah pola buka tutup di beberapa zona dan yang terpenting di wilayah layanan zona empat.

============================================================
============================================================
============================================================