Know-if-Your-Child-Has-High-Blood-Pressure-Step-17ANN memperingatkan orangtua agar hati-hati menangani anak yang mengalami hiperten­si. Sebab hipertensi bisa merusak otot jan­tung. Jika otot jantung rusak, kekuatan jan­tung memompa darah akan terganggu. Lama-kelamaan, pasien men­galami gagal jantung yang berujung kema­tian. Selain itu, juga dapat menyerang pembuluh darah. Pasien bisa ter­kena serangan jantung.

Terapinya, a n a k- a n a k diberi obat pengontrol t e k a n a n darah, sep­erti yang digunakan pasien de­wasa. Obat-obatanba­ru dapat diberikan jika telah diketahui secara pas­ti jenis pe­nyakitnya. Hanya, do­sisnya disesuaikan dengan usia dan berat badan si anak.

BACA JUGA :  Simak 5 Menu Sarapan Terbaik Ini untuk Berikan Energi dan Tingkatkan Suasana Hati

Kesehatan anak-anak pun ha­rus terus dipantau. Sebab ada efek samping dari obat-obatan yang diberikan. Cairan tubuh dapat ter­ganggu. “Makanya, perlu terus di­monitor,” kata dia. Setelah pasien minum obat, tekanan darah akan turun. Tapi itu tidak berarti penya­kitnya hilang.

Selain itu, mulai lakukan diet garam pada anak jika anak positif mengalami gangguan tekanan darah tinggi sesuai dengan pemeriksaan yang dilakukan.

Pengobatan hipertensi pada anak tergantung dari derajat berat ringannya hipertensi dan penyakit yang mendasarinya. Pengobatan tanpa obat (nonfarmakologik), bi­asanya digunakan pada remaja den­gan hipertensi primer dalam derajat ringan.

BACA JUGA :  Penderita Autoimun Harus Hindari 5 Makanan Ini!

Pengobatan terdiri atas peruba­han pola makan dengan mengurangi garam dalam makanan sehari-hari, olahraga, menurunkan berat badan, mengurangi stres, berhenti merokok dan minum alkohol dan menghenti­kan pemakaian obat-obatan yang menyebabkan hipertensi.

Sedangkan, tindakan operasi bi­asanya ditujukan untuk mengobati penyebab hipertensi sekunder yang berkaitan dengan penyakit ginjal, penyakit pembuluh darah ginjal dan koarktasio aorta.

(Latifa Fitra/NET)

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================