MU kini tengah menanti ke­datangan Mourinho. Pria Por­tugal itu digadang-gadang bakal merampungkan kontraknya di Old Trafford pada pekan ini. Isu ini memang sudah beredar se­jak jauh-jauh hari. Tepatnya usai Mou dipecat Chelsea 17 Desem­ber 2015 lalu.

Mantan pelatih Inter Milan itu dinilai memiliki karakter untuk membawa Manchester United kembali ke arah kejayaan. Pengalaman membawa FC Porto, Chelsea, Inter dan Real Madrid meraih kesuksesan adalah modal kuat bagi Mou untuk merealisasi­kan hal tersebut.

Bahkan kabarnya, manaje­men United siap menyiapkan dana besar bagi ayah dua anak tersebut untuk berbelanja pe­main pada bursa transfer musim panas 2016. Tak tanggung-tang­gung, dana 200 juta pounds atau sekira Rp3,9 triliun siap diberi­kan United untuk Mou.

BACA JUGA :  Atlet Skateboard Kabupaten Bogor Sabet Dua Medali Naschamp 2024

Sebagai seorang fans, Mourinho turut menyaksikan kemenangan United atas Crystal Palace di Piala FA di Wembley. Mourinho terlihat tetap tenang dengan spekulasinya saat ia meli­hat petinju veteran, David Haye, dalam aksi di O2 Arena di Lon­don.

Mourinho dicecar dengan pertanyaan seputar kabar dirin­ya akan segera menjadi manajer Manchester United, mantan bos Chelsea itu tidak berkomentar dan justru mengucapkan selamat kepada Van Gaal atas pencapai­annya memenangkan Piala FA.

BACA JUGA :  Atlet Skateboard Kabupaten Bogor Sabet Dua Medali Naschamp 2024

“Banyak ucapan selamat,” kata Mourinho kepada Sky Sports setelah menolak untuk menang­gapi spekulasi masa depannya.

Mourinho meninggalkan Stamford Bridge hanya tujuh bu­lan setelah mengangkat trofi Pre­mier League, menyusul kekalah­an kesembilannya musim ini dan hanya mampu meraup 15 poin dari 16 pertandingan pembuka di liga.

(Rishad/Net)

Halaman:
« 1 2 » Semua
============================================================
============================================================
============================================================