torabika-launching-2(2)-660x330JAKARTA, TODAY– PSSI telah mengaktifkan kembali PT Liga Indonesia. Oleh kare­na itu, PSSI akan memanggil PT. Gelora Trisula Semesta (GTS) untuk memperjelas sta­tus dan posisinya sebagai op­erator Torabika Soccer Cham­pionship (TSC).

Seperti diketahui, PT. GTS hadir dan dibentuk atas ini­siatif independen oleh klub-klub ketika Indonesia masih disanksi dan dibekukan oleh pemerintah. Lewat PT. GTS, mereka sepakat menggelar TSC, yang kini sudah berjalan empat pekan.

BACA JUGA :  Timnas Indonesia Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-23 2024

Nah, setelah pembekuan dan sanksi dicabut, PSSI men­egaskan kembali bahwa PT. Liga otomatis aktif per 13 Mei lalu. Wakil Ketua Umum PSSI, Hinca Pandjaitan, menyebut PT. Liga akan diminta untuk segera mem­persiapkan kompetisi resmi.

BACA JUGA :  Shin Tae-yong Optimis Timnas Indonesia Menang Lawan Korea

“Kami memastikan bahwa PT Liga langsung aktif lagi per 13 Mei untuk segera bekerja dan melakukan komunikasi yang intensif untuk mempersiapkan programnya untuk segera kami jalankan dalam waktu relatif singkat,” ujar Hinca.

============================================================
============================================================
============================================================